Tertular Kutu? Ternyata Ini Alasan Kutu Rambut Mudah Menular

By Mumtahanah Kurniawati, Rabu, 8 Mei 2024 | 14:30 WIB
Kutu rambut mudah menular kerena beberapa alasan. (Freepik)

adjar.id - Terkena kutu rambut dapat menjadi pengalaman yang buruk.

Meskipun tidak menyebabkan penyakit, kutu rambut dapat menimbulkan gatal-gatal dan gejala ringan lainnya.

Sehingga, tidak jarang harus diobat dengan menggunakan obat-obatan.

Tahukah Adjarian? Kutu rambut melewati tiga masa kehidupan?

Masa kehidupan pertama kutu rambut adalah telur.

Setelah kurang lebih seminggu, telur kutu rambut menetas dan melepaskan nimfa.

Kemudian, seminggu berikutnya nimfa tumbuh menjadi kutu dewasa seukuran biji wijen.

Kutu rambut sering kali menyebar dari satu orang ke orang lainnya melalui kontak langsung dari kepala.

Namun, kutu rambut juga bisa ditularkan melalui pakaian, sikat, tempat tidur, dan benda-benda lainnya yang pernah bersentuhan dengan orang terinfeksi.

Jika mendapat pasokan darah bergizi secara konstan, kutu rambut dapat hidup hingga satu bulan di kulit kepala manusia.

Lalu, mengapa kutu rambut sangat mudah menular, ya?

Baca Juga: Berapa Jumlah Kaki Kutu Rambut?