adjar.id - Poster sering terlihat di tempat-tempat umum.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), dijelaskan bahwa poster adalah plakat yang dipasang di tempat umum (berupa pengumuman atau iklan).
Poster biasanya berisi pengumuman hingga iklan. Inilah sebabnya, poster ditempatkan di tempat umum, dengan tujuan dapat dilihat oleh banyak orang.
Melalui poster kita dapat menyampaikan berbagai hal dan ajakan, Adjarian.
Misalnya, poster berisi ajakan hidup sehat, poster berisi kegiatan, dan lain sebagainya.
Jadi, secara umum dapat kita pahami bahwa poster memiliki tiga fungsi, meliputi:
- Untuk menyampaikan infromasi.
- Untuk media promosi barang dan jasa.
- Untuk sarana desainer menyalurkan ide kreativitas.
Di bawah ini ada empat jenis poster.
"Poster adalah plakat yang dipasang di tempat umum (berupa pengumuman atau iklan)."
Baca Juga: Jenis-Jenis Poster Berdasarkan Isi dan Tujuannya
Jenis-Jenis Poster
1. Poster Niaga
Poster niaga adalah poster yang isinya menawarkan suatu produk kepada masyarakat.
Penggunaan poster niaga bisa oleh siapa saja.
Namun, secara khusus poster niaga banyak digunakan oleh para produsen produk tertentu.
Misalnya, produsen produk susu yang ingin menawarkan produk susunya kepada masyarakat.
Poster niaga dibuat dengan tujuan meningkatkan penjualan sebuah produk.
2. Poster Kegiatan
Sesuai dengan namanya, poster kegiatan merupakan poster yang berisi informasi suatu kegiatan atau acara.
Misalnya, acara konser, acara amal, pemilihan umum, dan lain sebagainya.
Tujuan dari poster kegiatan adalah agar banyak yang hadir serta meramaikan acara tersebut.
Misalnya, poster acara donor darah dibuat agar orang yang melihat poster tersebut berminat ikut berpartisipasi.
Baca Juga: Jawab Soal Memahami Poster, Bahasa Indonesia Kelas XI Bab 1 Kurikulum Merdeka
3. Poster Layanan Masyarakat
Poster layanan masyarakat dibuat dengan tujuan untuk mengenalkan program-program pemerintah.
Selain itu, poster jenis ini juga biasanya berisi informasi-informasi mengenai hal yang dibutuhkan di masyarakat.
Misalnya, saat penyebaran virus Covid-19 terdapat banyak poster layanan masyarakat tentang langkah mencegah penularan virus tersebut.
4. Poster Kelas
Poster kelas adalah poster-poster yang berada di kelas-kelas.
Tujuannya untuk pengingat bagi siswa terkait hal-hal yang boleh atau tidak boleh dilakukan di kelas.
Misalnya, poster larangan makan dan minum di kelas.
Poster kelas juga dapat digunakan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa.
Kita hanya perlu menyesuaikan isinya dengan tujuan yang ingin dicapai.
"Empat jenis poster, yaitu poster niaga, poster kegiatan, poster layanan masyarakat, dan poster kelas."
Nah, itulah jenis-jenis poster.
Coba Jawab! |
Apa saja fungsi poster? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini juga, yuk!