15 Contoh Kalimat dengan Kata Berimbuhan 'Ke-an' dalam Bahasa Indonesia

By Konten Grid, Senin, 14 April 2025 | 11:09 WIB
Contoh Kalimat dengan Kata Berimbuhan 'Ke-an' dalam bahasa Indonesia
Contoh Kalimat dengan Kata Berimbuhan 'Ke-an' dalam bahasa Indonesia (Freepik)

adjar.id - Imbuhan dalam bahasa Indonesia digunakan untuk membentuk kata dasar dengan makna yang sesuai.

Nah, kali ini kita akan mempelajari kata berimbuhan ke-an.

Imbuhan ke-an menimbulkan beberapa makna pada sebuah kata.

Imbuhan ke-an dapat digunakan untuk menyatakan tempat, memberi keterangan terkena suatu hal, dan perbuatan yang tidak disengaja.

Namun, selain itu imbuhan ke-an juga menyatakan suatu keadaan dan situasi yang terlalu.

Di bawah ini ada beberapa contoh kalimat dengan kata berimbuhan ke-an.

Simak, yuk!

Contoh Kalimat dengan Kata Berimbuhan 'Ke-an' dalam Bahasa Indonesia

1. Ayah Adit bekerja di kedutaan negara lain.

- Ke + duta + an = kedutaan

2. Hari Senin nanti, aku akan ikut lomba membaca puisi di kecamatan.

- Ke + camat + an = kecamatan

Baca Juga: 4 Makna Imbuhan Ter- dan Contohnya, Materi Bahasa Indonesia Kelas V Kurikulum Merdeka