3 Fungsi Pasar, Materi Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VII Kurikulum Merdeka

By Mumtahanah Kurniawati, Kamis, 18 April 2024 | 17:30 WIB
Ada tiga fungsi pasar. (Freepik)

adjar.id - Apakah Adjarian suka ikut ibu pergi ke pasar?

Pasar adalah sarana bertemunya penjual dan pembeli secara langsung dan tidak langsung untuk melakukan transaksi jual beli.

Sebutan pasar tidak hanya untuk tempat seperti pasar yang ada di sekitar rumah kita.

Warung, toko, mal, toko online juga dapat disebut sebagai pasar.

Semua tempat yang digunakan untuk sarana distribusi barang dan jasa bisa disebut pasar, Adjarian.

Lewat pasar, produsen menawarkan hasil produk mereka dan konsumen mencari produk yang diperlukan.

Sederhananya, kita bisa memahami bahwa fungsi pasar sebagai sarana jual beli.

Namun, di samping itu, pasar memiliki beberapa fungsi khusus seperti berikut.

"Pasar merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi jual beli."

Fungsi Pasar

1. Fungsi Distribusi

Pasar mempunyai fungsi distribusi, yaitu sebagai saluran atau sarana bagi produsen mendistribusikan barangnya pada konsumen.

 Baca Juga: Pengertian Pasar serta Fungsi-Fungsinya