adjar.id - Dalam buku Biologi kelas XI Kurikulum Merdeka, terdapat soal Aktivitas 8.5 di halaman 256.
Pada soal itu, kita diminta menjawab pertanyaan terkait peranan masing-masing hormon tumbuhan dalam pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan.
Nah, artikel kali ini akan membahas soal tersebut, Adjarian.
Hormon tumbuhan dikenal juga sebagai fitohormon.
Hormon tumbuhan adalah sekelompok senyawa organik non hara yang diproduksi dalam jumlah kecil oleh tumbuhan.
Hormon ini memiliki peran penting dalam mengatur berbagai proses fisiologis, seperti pertumbuhan, perkembangan, dan reproduksi.
Hormon tumbuhan bekerja dengan cara mengikat reseptor pada sel tumbuhan.
Ikatan ini memicu serangkaian reaksi biokimia yang menghasilkan respons fisiologis.
Jenis-jenis hormon tumbuhan terbagi menjadi auksin, giberelin, etilen, sitokinin, dan absisi.
Hormon tumbuhan memiliki beberapa manfaat, seperti meningkatkan hasil panen tumbuhan, mengembangkan varietas tanaman baru, dan lainnya.
Yuk, simak pembahasan soal Aktivitas 8.5 peran hormon tumbuhan berikut ini!
Baca Juga: Jawaban Soal Biologi Kelas XI, Ciri-ciri Jaringan Meristem