Jenis Inflasi Berdasarkan Penyebabnya, Materi Ekonomi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Selasa, 12 Maret 2024 | 10:30 WIB
Berdasarkan penyebabnya, inflasi terbagi ke dalam beberapa jenis. (freepik)

1. Inflasi Permintaan

Inflasi permintaan atau demand pull inflation merupakan jenis inflasi berdasarkan penyebabnya.

Jenis inflasi ini terjadi saat permintaan terhadap barang dan jasa jauh lebih tinggi dibanding penawaran di pasar.

Meningkatnya permintaan yang begitu signifikan bisa membuat harga mengalami kenaikan.

Hal ini karena perusahaan dan pengecer bisa menetapkan harga lebih tinggi.

Tujuannya menaikkan harga adalah untuk mengimbangi tingginya permintaan.

2. Inflasi Biaya

Jenis inflasi berdasarkan penyebabkan yang kedua adalah inflasi biaya atau cost push inflation.

Jenis inflasi ini terjadi saat biaya produksi barang dan jasa mengalami peningkatan secara signifikan.

Adanya kenaikan biaya produksi ini kemudian akan mendorong kenaikan harga.

Kenaikan biaya produksi, seperti upah atau harga bahan baku bisa mengakibatkan perusahaan menaikkan harga produknya.

Baca Juga: 7 Dampak Terjadinya Inflasi, Materi Ekonomi Kelas XII Kurikulum Merdeka