adjar.id - Surat lamaran pekerjaan termasuk jenis surat yang bersifat formal.
Surat lamaran pekerjaan adalah surat dari seseorang yang memerlukan pekerjaam kepada orang yang dapat memberikan pekerjaan.
Dengan kata lain, surat ini berisi permohonan untuk bekerja di suatu tempat.
Oleh sebab itu, surat lamaran pekerjaan perlu disusun dengan cermat, Adjarian.
Salah satunya dengan memperhatikan penggunaan bahasa.
Penggunaan bahasa yang benar dan baik akan mendukung nilai surat lamaran pekerjaan.
O iya, jenis surat ini juga tergolong ke dalam jenis eksposisi. Artinya, permohonan dalam surat lamaran pekerjaan harus didukung oleh argumentasi yang kuat.
Argumentasi ini tentu perlu menggunakan pemilihan bahasa dan kata yang tepat.
Sehingga pihak yang akan menerima pelamar merasa yakin dengan permohonannya.
Nah, berikut ini adalah unsur-unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan.
"Surat lamaran pekerjaan adalah surat dari seseorang yang memerlukan pekerjaan kepada orang yang dapat memberikan pekerjaan."
Baca Juga: Jenis-Jenis Surat Lamaran Pekerjaan, Materi Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA
Unsur-Unsur Kebahasaan Surat Lamaran Pekerjaan
Unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan meliputi:
1. Menggunakan bentuk surat yang standar.
2. Menggunakan bahasa yang baik dan benar.
3. Menggunakan kata-kata sopan.
4. Menggunakan kata pengantar yang jelas, singkat, padat, informatif, dan tepat sasaran.
5. Ditulis menggunakan bentuk huruf yang bersih, mudah dibaca, dan sesuai kaidah ejaan.
6. Melengkapi bagian-bagian surat dengan norma bahasa surat.
Apa yang dimaksud dengan norma bahasa surat?
Norma bahasa surat terdiri atas penulisan unsur hal, tempat, tangal, alamat, salam pembuka, dan seterusnya.
"Unsur-unsur surat kebahasaan surat lamaran pekerjaan memperhatikan bentuk surat yang standar, bahasa yang sopan, dan isian yang lengkap."
Itulah unsur-unsur kabahasaan dalam surat lamaran pekerjaan.
Baca Juga: Struktur Surat Lamaran Pekerjaan
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan surat lamaran pekerjaan termasuk jenis eksposisi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Bahasa Indonesia SMA Kelas XII Karya Maman Suryaman, dkk., Kemdikbud.
Tonton video ini juga, yuk!