Tahapan Perkembangan Uang
1. Benda Bernilai
Bentuk paling awal dari uang adalah benda-benda atau barang yang ditetapkan sebagai alat tukar.
Benda-benda ini disepakati oleh seluruh masyarakat dalam sebuah wilayah, sehingga dapat diterima secara umum.
Diketahui benda-benda tersebut, yaitu kerang, garam, dan manik-manik.
2. Logam Mulia
Seiring perkembangannya, benda-benda di atas dianggap sudah tidak efisien karena memiliki nilai yang berbeda di setiap wilayah.
Akhirnya, disepakati bahwa logam mulai sebagai jenis uang.
Keputusan ini didukung oleh perkembangan teknologi pengolahan logam mulia, serta bentuk logam mulia yang kuat, tahan lama, dan nilai pecahan yang sama.
3. Surat Jaminan Emas
Surat jaminan emas adalah surat yang menunjukkan bukti kepemilikan atas emas.
Surat ini berfungsi sebagai uang dalam proses perdagangan berskala besar.
Baca Juga: Benarkah Bahan Dasar Uang Kertas Bukanlah Kertas?