adjar.id - Saat mempelajari bahasa Indonesia, kita akan menemukan materi seputar imbuhan.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), imbuhan adalah bubuhan (yang berupa awalan, sisipan, akhiran) pada kata dasar untuk membentuk kata baru.
Sebuah kata dapat mengalami perubahan bentuk dan makna jika ditambahkan imbuhan.
Jenis imbuhan yang akan kita pelajari kali ini, yaitu imbuhan konfiks.
Konfiks adalah imbuhan yang ditambahkan pada depan dan belakang suatu kata secara bersamaan, Adjarian.
Dengan kata lain, konfiks terdiri dari imbuhan prefiks (awalan) dan sufiks (akhiran).
Untuk lebih memahaminya lagi, langsung saja kita simak contoh-contoh kalimatnya di bawah ini, yuk!
Contoh Kalimat Menggunakan Konfiks
1. Ke-...-an
Kemerdekaan Indonesia adalah hasil perjuangan rakyat Indonesia.
2. Pe-...-an
Ibu Guru memberi Andi dan teman-temannya penugasan untuk mengelola kelas.
Baca Juga: Apa Itu Sufiks?
3. Per-...-an
Pada hari Minggu pemuda RT 01 mengadakan pertemuan.
4. Ber-...-an
Ulang tahun Vina bersamaan dengan hari kemerdekaan Indonesia.
5. Se-...-nya
Dalam rangka memperingati hari ulang tahun sekolah, siswa bisa bermain sepuasnya karena jam kosong.
6. Ke-...an
Dino terlihat sangat sedih atas kepergian kucingnya.
7. Pe-...an
Pengakuan Sinta membuat seluruh teman sekelasnya kaget.
8. Pe-...-an
Baca Juga: Apa Itu Infiks?
Pendaftaran siswa baru SD Gemilang dimulai Senin depan.
9. Ber-..-an
Bio dan Haris seperti anak kembar karena selalu berduaan.
10. Ke-...-an
Akibat panas terik, pipi Kinan terlihat kemerahan.
Nah, itu dia beberapa contoh kalimat menggunakan konfiks.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan imbuhan? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini juga, yuk!