Teks Narasi: Unsur Kebahasaan dan Jenis, Materi Bahasa Indonesia Kelas XII Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 15 Februari 2024 | 14:30 WIB
Teks narasi memiliki unsur kebahasaan dan jenis tersendiri. (freepik)

Latar belakang dapat mencakup informasi mengenai karakter, tempat, atau peristiwa yang memengaruhi jalannya cerita.

"Unsur kebahasaan teks narasi, di antaranya menggunakan kata kerja transitif dan intrasitif, menggunakan metafora, menggunakan alur cerita, serta menggunakan latar belakang."

Jenis Teks Narasi

Sementara itu, berdasarkan ciri-cirinya, teks narasi terbagi ke dalam beberapa jenis, yaitu:

1. Narasi Artistik

Narasi artistik adalah karangan yang menceritakan tentang suatu peristiwa atau kisah untuk memberikan pengalaman estetik bagi pembaca.

Narasi artistik biasanya menghadirkan cerita fiksi dan nonfiksi dengan menggunakan bahasa kiasan.

2. Narasi Informatif

Narasi informatif merupakan bentuk karangan yang digunakan untuk menyampaikan informasi secara tepat tentang suatu kejadian.

3. Narasi Sugesti

Narasi sugesti adalah karangan yang menceritakan peristiwa yang memiliki maksud tertentu kepada pembaca.

"Jenis teks narasi terbagi menjadi narasi artistik, narasi informatif, dan narasi sugesti."

Baca Juga: Struktur Teks Biografi, Salah Satunya Kejadian Penting

Itulah penjelasan mengenai teks narasi, baik unsur kebahasaan maupun jenisnya.

Coba Jawab!
Apa tujuan dibuatnya teks narasi?
Petunjuk: Cek halaman 1.

---

Sumber: Buku Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut: Cakap Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMA/MA Kelas XII karya Maman, dkk., Kemendikbudristek Tahun 2022.