Jawab Soal Kalimat Langsung dan Tidak Langsung pada Teks 'Bertemu Orang Utan di Taman Nasional Tanjung Puting', Buku Bahasa Indonesia Kelas VI Kurikulum Merdeka, Bab 3

By Mumtahanah Kurniawati, Senin, 18 Desember 2023 | 07:30 WIB
Pada buku Bahasa Indonesia Kelas VI Kurikulum Merdeka, halaman 72, terdapat soal kalimat langsung dan tidak langsung. (Freepik/pressfoto)

adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia: Anak-Anak yang Mengubah Dunia Kelas VI Kurikulum Merdeka, bab 3, halaman 72, terdapat soal seputar kalimat langsung dan tidak langsung.

Apakah Adjarian masih ingat apa itu kalimat langsung dan tidak langsung?

Kalimat langsung adalah kalimat yang diucapkan oleh pembicara secara langsung, sedangkan kalimat tidak langsung diucapkan oleh pembicara secara tidak langsung.

Untuk membedakan keduanya kita bisa melihat dari ciri-ciri yang paling menonjol.

Kalimat langsung dalam teks menggunakan tanda petik dua ("..."), sementara kalimat tidak langsung tidak menggunakannya.

Biasanya kalimat tidak langsung akan menggunakan kata hubung, seperti bahwa, agar, untuk, dan lain sebagainya.

Nah, sekarang kita simak pembahasan soal tersebut di bawah ini, yuk!

Kalimat Langsung dan Tidak Langsung pada Teks "Bertemu Orang Utan di Taman Nasional Tanjung Puting"

1. Kalimat langsung = Adikku yang berusia enam tahun berseru, "Asyik sekali menjelajah hutan."

Kalimat tidak langsung = Adikku yang berusia enam tahun menyerukan bahwa menjelajah hutan itu asyik sekali.

2. Kalimat langsung = "Penduduk di sekitar taman nasional sangat menghormati Prof. Birute dan memanggilnya ibu, kata pemandu kami.

Baca Juga: 5 Perbedaan Kalimat Langsung dan Kalimat Tidak Langsung