Contoh:
- Menurutku, suhu di Surabaya jauh lebih panas daripada di Solo.
- Tio suka makan tomat, sedangkan Rika tidak menyukainya sama sekali.
- Hari ini aku bangun lebih awal dibandingkan kemarin.
2. Kalimat Analogi
Kalimat analogi membandingkan dua hal secara tidak langsung atau menggunakan makna kias.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kias berarti perbandingan (persamaan), ibarat, contoh yang telah ada (terjadi).
Kata kunci untuk mengenali kalimat analogi yaitu, bak, bagai, umpama, seumpama, laksana, dan lain sebagainya.
Contoh:
- Dina dan kakaknya sangat mirip laksana pinang dibelah dua.
- Senyumnya sangat cerah bagai sinar mentari pagi.
Baca Juga: Contoh Soal Tes Analogi untuk Psikotes