adjar.id - Pada buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas XII Kurikulum Merdeka, terdapat soal Ayo Berlatih di halaman 145.
Dalam soal tersebut, kita diminta menyimak instruksi menghindari perundungan dari video "Tips dan Trik Menghindari Perundungan" dan menjawab pertanyaannya.
Nah, artikel ini akan membahas soal tersebut.
Secara umum, instruksi merupakan petunjuk atau tindakan yang diberikan kepada seseorang untuk melakukan suatu tugas atau aktivitas tertentu.
Instruksi biasanya dilakukan untuk menyuruh seseorang melakukan sesuatu, Adjarian.
Instruksi yang diberikan pada video tersebut adalah untuk menghindari perundungan.
Perundungan atau bullying adalah perilaku agresif dan merugikan yang dilakukan secara berulang-ulang oleh satu atau beberapa orang terhadap orang lain.
Tindakan perundungan dapat terjadi dalam berbagai konteks, termasuk di sekolah, tempat kerja, di lingkungan sosial, atau bahkan secara daring.
Yuk, simak pembahasan soal Ayo Berlatih tentang menyimak instruksi menghindari perundungan dari video "Tips dan Trik Menghindari Perundungan".
Ayo Berlatih tentang Menyimak Instruksi Menghindari Perundungan
1. Jelaskan kembali langkah demi langkah instruksi yang terdapat dalam video "Tips dan Trik Menghindari Perundungan".
Baca Juga: Cara Mengatasi Tindakan Bullying atau Perundungan di Lingkungan Sekolah
Jawaban: Cara agar kita tetap aman dan menghindari perundungan secara daring, yaitu:
- Menyaring informasi sebelum sharing, forwarding, atau reposting.
- Cek pengaturan privasi dan kata sandi, pastikan itu aman terlindungi
- Jangan bagikan rumor atau konten yang menyakiti, apalagi mempermalukan orang lain
- Mengatur agar kolom komentarmu dapat memfilter kata-kata negatif
- Selalu bersikap baik satu sama lain baik di dunia maya maupun di dunia nyata.
2. Tanggapilah kekurangan atau kelebihan instruksi yang disajikan melalui video tersebut.
Jawaban: Kelebihan dari video tersebut adalah informasi yang disajikan sangat runtut dan lengkap.
Selain itu, penyampaian informasi juga sangat mudah untuk dipahami.
3. Cermatilah pilihan kata pada video. Catatlah kata-kata baru yang kalian temukan dan carilah maknanya dalam bahasa Indonesia.
Jawaban: Kata-kata baru yang ditemukan, di antaranya:
Baca Juga: Perundungan atau Bullying, Apa Saja Penyebab, Bentuk, dan Dampaknya?
- Bullying: Segala bentuk penindasan atau kekerasan, yang dilakukan secara sengaja oleh satu orang atau kelompok yang lebih kuat.
- Pandemi: Wabah yang berjangkit serempak di mana-mana, meliputi daerah geografi yang luas.
- Cyber bullying: Perundungan siber adalah segala bentuk kekerasan yang dialami anak atau remaja dan dilakukan teman seusia mereka melalui dunia maya atau internet.
- Stigma: Ciri negatif yang menempel pada pribadi seseorang karena pengaruh lingkungannya; tanda.
- Sharing: Membagikan sebuah pesan, foto, video atau artikel melalui media sosial.
- Forwarding: Meneruskan pesan dari obrolan berupa chat satu ke obrolan lainnya.
- Reposting: Aktivitas yang dilakukan pengguna media sosial, seperti memposting sesuatu yang ada di media sosial.
- Privasi: Kebebasan; keleluasaan pribadi.
- Rumor: Gunjingan yang dapat berkembang dari mulut ke mulut.
- Chatbox: Perangkat digital tempat orang berinteraksi (chat room) satu sama lain melalui pesan teks.
Nah, itu tadi pembahasan soal Ayo Berlatih tentang menyimak instruksi menghindari perundungan.
Baca Juga: Perbedaan Bullying dan Bercanda Menurut Psikolog
---
Sumber: Buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMA/SMK/MA Kelas XII karya Bambang Trimasyah, Kemdikbudristek Tahun 2022.