Bagaimana Cara Membuat Iklan? Materi Bahasa Indonesia Kelas VIII Kurikulum Merdeka

By Mumtahanah Kurniawati, Senin, 27 November 2023 | 18:00 WIB
Ada beberapa langkah untuk membuat iklan. (Freepik)

adjar.id - Sebelum belajar bagaimana cara membuat iklan, kita perlu untuk mengenal iklan terlebih dahulu.

Nah, iklan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah pemberitahuan kepada khalayak mengenai barang atau jasa yang dijual, dipasang di dalam media massa (seperti surat kabar dan majalah) atau di tempat umum.

Sebuah iklan bertujuan untuk mempromosikan, membujuk, dan mengingatkan calon pembeli tentang produk yang diiklankan.

Iklan dengan tujuan seperti itu disebut dengan iklan komersial, Adjarian.

Iklan dibagi menjadi dua, yaitu iklan komersial dan iklan nonkomersial.

Jika iklan komersial bertujuan untuk mempromosikan barang dan jasa, berbeda dengan iklan nonkomersial.

Iklan nonkomersial merupakan iklan yang tidak berhubungan dengan niaga atau perdagangan, contohnya iklan layanan masyarakat dan iklan pemberitahuan.

Secara umum, iklan harus dibuat secara efektif, yaitu iklan yang berhasil menarik perhatian pembaca.

Lalu, bagaimana cara membuat iklan?

Berikut langkah-langkahnya.

"Ada dua macam iklan, yaitu iklan komersial dan iklan nonkomersial."

Baca Juga: Apa Itu Iklan Komersial? Materi Bahasa Indonesia Kelas VIII Kurikulum Merdeka