Jawab Soal Ayo Berlatih tentang Teks Naratif, Materi Bahasa Indonesia Kelas XII Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Selasa, 14 November 2023 | 14:30 WIB
Teks naratif dapat ditemui dalam cerita fiksi dan nonfiksi. (pexels/Polina Zimmerman)

Anak yang mendapat bullying melalui media elektronik mempunyai risiko yang lebih tinggi untuk depresi dibanding anak yang mendapat bullying secara langsung.

3. Sering kali perundungan dilakukan terhadap orang-orang yang mengalami keterbatasan fisik atau keterbatasan mental. Contohnya Quaden Bayles yang menderita dwarfisme.

Carilah informasi dan fakta tentang dwarfisme. Sampaikanlah dengan bahasa kalian sendiri dalam 1-2 paragraf.

Jawaban: Dwarfisme adalah kondisi perawakan pendek yang terjadi karena faktor medis atau genetik.

Dwarfisme secara umum didefinisikan sebagai tinggi orang yang sama dengan atau kurang dari 147 sentimeter.

Rata-rata tinggi orang dewasa bagi mereka yang mengalami dwarfisme adalah 122 sentimeter.

Kondisi dwarfisme ini disebabkan oleh akordroplasia, sindrom turner, dan defisiensi hormon pertumbuhan.

Gejala dwarfisme, di antaranya badan berukuran rata-rata, lengan dan tungkai yang pendek, jari yang pendek, pergerakan yang terbatas pada sendi siku, serta perkembangan kaki yang abnormal.

Sebagian besar penanganan dwarfisme tidak akan meningkatkan tinggi perawakan.

Akan tetapi, terapi dapat mengoreksi atau meredakan masalah yang disebabkan oleh komplikasi yang muncul.

4. Carilah sebuah cerita pendek yang berbasis cerita keseharian atau kehidupan nyata. Lalu, temukan cerita fakta dan fiksi di dalam cerita tersebut. Isilah tabel berikut ini.

Baca Juga: Ciri-Ciri dan Ragam Bahasa Karya Ilmiah, Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 Kurikulum Merdeka