adjar.id - Sebelum hujan turun, apakah Adjarian sering merasa kegerahan?
Mengapa sebelum hujan turun suhu udara terasa lebih panas, ya?
Padahal, di musim hujan mestinya suhunya lebih dingin dibandingkan saat musim kemarau.
Nah, untuk menjawab rasa penasaran ini, kita harus tahu proses terjadinya hujan, Adjarian.
Proses Terjadinya Hujan
Proses terjadinya hujan diawali dengan penguapan air laut, danau, dan sungai oleh sinar matahari.
Dalam proses penguapan ini, air akan berubah bentuk menjadi gas yang memerlukan penyerapan energi dalam bentuk panas.
Energi panas inilah yang akan disimpan oleh molekul-molekul uap air dan naik ke atas sampai pada ketinggian yang suhunya lebih rendah dan mengalami proses kondensasi yang membentuk awan.
Awan yang terbentuk akan berada di atmosfer yang dijaga oleh kestabilan tekanan udara.
Nah, setelah itu sebelum hujan molekul-molekul yang menyimpan energi panas mengeluarkan energinya kembali dan terjadilah hujan.
Penyebab Udara Panas sebelum Hujan
Energi yang dikeluarkan oleh molekul-molekul tersebut berupa energi panas yang sebelumnya telah disimpan.
Molekul-molekul mengeluarkan energi panas secara masif.
Baca Juga: Ciri-Ciri Masuknya Musim Hujan