adjar.id - Apakah Adjarian suka bermain teka-teki dengan teman?
Dalam bahasa Jawa terdapat jenis teks yang berisi teka-teki, lo.
Yap! Jenis teksnya adalah cangkriman.
Cangkriman adalah unen-unen kang tetep panggonane lan kudu dibatang utawa mbutuhake wangulan lan ugo diarani bedhekan utawa batangan.
Sederhananya, cangkriman merupakan permainan kata-kata yang berupa teka-teki yang harus dijawab oleh lawan bermain.
Misalnya seperti saat kita mengajukan teka-teki kepada teman, sehingga harus dijawab oleh teman kita.
Dalam masyarakat Jawa, cangkriman sering digunakan anak-anak kecil untuk bermain.
Namun, lebih dari itu cangkriman juga biasa digunakan untuk sayembara pada beberapa lakon cerita dalam dunia pewayangan.
O iya, umumnya cangkriman bersifat spontan, sehingga perlu kreativitas untuk merangkai teka-teki dan menjawabnya.
Ada beberapa jenis cangkriman. Nah, di antaranya seperti yang akan kita bahas kali ini, yaitu cangkriman wancahan dan cangkriman pepindhan.
Yuk, simak penjelasan keduanya berikut ini!
Baca Juga: 17 Contoh Cangkriman Wancahan Bahasa Jawa serta Jawaban dan Artinya
Cangkriman Wancahan
Kata "wancahan" dalam bahasa Indonesia berarti 'singkatan'.
Nah, cangkriman wancahan adalah jenis cangkriman yang dimainkan dengan menyingkat kata-katanya.
Masyarakat Jawa memiliki caranya sendiri untuk menyingkat kata, yaitu dengan menghilangkan suku kata depan dan hanya menggunakan dua suku terakhir saja.
Contoh:
- Busnaskopen = Bubur panas kokopen.
- Keblak ketan = Nangka tiba ning suketan.
- Pakbo lestus = Tapak kebo ana lelene satus.
- Bot ginawa entheng, theng ginawa abot = Klobot ginawa entheng, gentheng digawa abot.
- Yumaerong = Yuyu omahe ngerong.
- Karla ndheren = Mbakar tela sumendhe keren.
- Nasgithel = Panas, legi, kenthel.
Baca Juga: 12 Contoh Cangkriman Pepindhan dan Jawabannya
Cangkriman Pepindhan
Cangkriman pepindhan adalah jenis cangkriman yang menyamakan dua objek berdasarkan sifatnya atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan istilah analogi.
Secara sederhana, cangkriman pepindhan adalah pengandaian, Adjarian.
Beberapa contoh cangkriman pepindhan antara lain:
- Wujude kaya kebo, ulese kaya kebo, lakune kaya kebo, lakune kaya kebo, nanging dudu kebo = Nanas.
- Bapak demang klambi abang yen disuduk mabthuk-manthuk = Bunga pohon pisang.
- Pitik walik saba kebon = Anak kerbau.
- Dikethok malah dhuwur = Celana.
- Wes gedhe kok ngguyu tawa = Menangis.
Nah, itulah pengertian cangkriman wancahan dan cangkriman pepindhan serta masing-masing contohnya.
Coba Jawab! |
Cangkriman biasanya digunakan untuk apa? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini juga, yuk!