10 Pertanyaan Pemantik Diskusi Materi Teks Biografi Bahasa Indonesia

By Mumtahanah Kurniawati, Sabtu, 21 Oktober 2023 | 08:30 WIB
Pertanyaan pemantik digunakan untuk membuka sebuah diskusi. (Paxels/YanKrukau)

adjar.id - Dalam mata pelajaran bahasa Indonesia, salah satu materi yang dipelajari adalah mengenai teks biografi.

Biografi adalah riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh orang lain.

Dalam teks biografi disajikan sejarah hidup, pengalaman, hingga kisah sukses dari tokoh yang sedang diulas.

Secara umum, teks biografi menampilkan para tokoh terkenal, orang sukses, atau seseorang yang memiliki peran besar dalam suatu hal yang menyangkut orang banyak.

Nah, sebuah teks biografi pun menarik untuk dijadikan sebagai sumber diskusi, Adjarian.

O iya, ada beberapa pertanyaan pemantik yang dapat digunakan untuk membuka diskusi bersama guru dan teman-teman di kelas terkait materi teks biografi, lo.

Pertanyaan pemantik adalah pertanyaan yang bisa melahirkan pertanyaan-pertanyaan baru untuk dapat lebih memahami suatu materi.

Yuk, simak beberapa contoh pertanyaan pemantik diskusi tentang teks biografi berikut ini!

"Teks biografi merupakan salah satu jenis teks dalam bahasa Indonesia yang menarik untuk dijadikan sebagai sumber diskusi."

Pertanyaan Pemantik Diskusi

1. Permasalahan apa yang dihadapi tokoh tersebut?

2. Bagaimana cara tokoh tersebut memecahkan permasalahannya hingga mencapai keberhasilan?

Baca Juga: Struktur Teks dan Kaidah Kebahasaan Teks Biografi dalam Bahasa Indonesia