adjar.id - Secara umum, pokok kajian sosiologi adalah manusia, terlebih dalam hubungannya dengan sesama manusia.
Akan tetapi, beberapa ahli sosiologi mempunyai pandangan berbeda tentang pokok kajian sosiologi.
Nah, sosiologi adalah ilmu sosial yang mempelajari masyarakat, hubungan antarindividu, kelompok, lembaga sosial, dan berbagai aspek kehidupan sosial.
Ada beberapa pokok kajian utama dalam sosiologi yang membantu memahami masyarakat dan dinamikanya.
Pokok kajian sosiologi ini sangat beragam, yaitu struktur sosial, interaksi sosial, organisasi sosial, budaya, pembangunan sosial, dan lain sebagainya.
Semua pokok kajian tersebut membantu sosiolog dalam menjelaskan dan memahami dinamika sosial di masyarakat.
Yuk, kita simak pokok kajian sosiologi menurut para ahli berikut ini!
"Kajian sosiologi juga penting dalam membantu merancang kebijakan sosial, mengatasi masalah sosial, dan memahami dinamika sosial yang kompleks."
Pokok Kajian Sosiologi
Definisi pokok atau objek kajian sosiologi menurut para ahli, di antaranya:
1. Menurut Auguste Comte
Pokok kajian sosiologi menurut Auguste Comte adalah dinamika dan statika sosial.
Baca Juga: Mengenal Objek Kajian Sosiologi
Dinamika sosial adalah teori yang membahas mengenai kemajuan dan perkembangan masyarakat.
Sementara statika sosial adalah teori tentang susunan masyarakat.
2. Menurut Max Weber
Pokok kajian sosiologi menurut Max Weber adalah tindakan sosial, Adjarian.
Tindakan sosial adalah perilaku dalam suatu situasi sosial yang memiliki keterkaitan dengan tindakan dan pola pikir individu.
Gejala sosial dalam masyarakat menurut Max Weber dipahami dengan cara menginterpretasi tujuan atau maksud tindakan sosial seorang individu.
3. Menurut Karl Marx
Menurut Karl Marx, pokok kajian sosiologi adalah konflik kepentingan antarkelas sosial.
Konflik tersebut dapat terlihat dari perjuangan yang dilakukan kelas buruh dalam melawan majikan, borjuis dan proletar, serta pekerja dan pemilik modal.
4. Menurut Emile Durkheim
Pokok kajian sosiologi menurut Emile Durkheim adalah fakta sosial.
Baca Juga: Objek Kajian Sosiologi Menurut Emile Durkheim
Emile Durkheim melihat bahwa sosiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang fakta sosial.
Selain itu juga mempelajari tentang fakta yang berkaitan dengan cara berpikir dan bertindak dari luar diri individu.
"Beberapa ahli mendefinisikan pokok kajian sosiologi, di antaranya Auguste Comte, Max Weber, Karl Marx, dan Emile Durkheim."
Nah, itulah definisi tentang pokok kajian sosiologi menurut para ahli.
Coba Jawab! |
Apa pokok kajian sosiologi menurut Max Weber? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Buku Sosiologi untuk Kelas X SMA/MA karya Vina Dwi Laning, Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional Tahun 2009.