Biasa Ditanam di Tanah, Ini 4 Keunggulan Menanam Sansevieria di Media Air

By Mumtahanah Kurniawati, Rabu, 4 Oktober 2023 | 17:30 WIB
Terdapat beberapa alasan untuk menanam tanaman Sansevieria di media air. (Freepik)

adjar.id - Tanaman Sansevieria merupakan salah satu tanaman hias yang banyak digemari.

Tanaman Sansevieria berbentuk panjang seperti pedang dengan warna hijau dan pinggiran berwarna kuning.

Salah satu manfaat Sansevieria adalah bisa menetralkan bau dalam ruangan.

Tidak heran jika tanaman ini sering ada di ruang tamu atau ruangan lainnya di dalam rumah, Adjarian.

Tanaman ini mampu tumbuh subur di berbagai media tanam.

Nah, sebenarnya tidak hanya tanah, tanaman Sansevieria juga mampu hidup di media air, lo.

Media air dianggap lebih baik untuk menanam tanaman Sansevieria dibandingkan dengan media tanah.

Mengapa bisa begitu?

Berikut beberapa alasan untuk menanam Sansevieria di media air.

Keunggulan Menanam Sansevieria di Media Air

1. Aspek Keindahan

Jika ingin meletakkan tanaman Sansevieria di dalam rumah, sebaiknya kita memilih media air untuk menanamnya.

Baca Juga: Punya Banyak Tanaman? Baca Dulu 5 Tips Menyiram Tanaman yang Baik

Hal ini dapat meningkatkan keindahan ruangan kita.

Caranya bisa dengan menggunakan vas kaca bening, sehingga akar-akar dapat terlihat dan menambah keindahan.

2. Memiliki Perawatan Lebih Mudah

Jika menanam tanaman Sansevieria di dalam air, kita bisa mengukur kesehatan tanaman dengan lebih baik.

Sebab, kita dapat melihat langsung akar dan daunnya, Adjarian.

3. Tanah Memiliki Berbagai Masalah

Tanah memiliki berbagai masalah tersendiri yang dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman Sansevieria.

Misalnya, unsur hara yang terbatas jika ditempatkan di dalam pot, berisiko menimbulkan penyakit, jamur, dan pembusukan akar.

4. Tidak Perlu Khawatir Tanaman Kering

Jika menanam Sansevieria di dalam air, kita tidak perlu khawatir daun akan mengering.

Saat di dalam air, akar akan memperoleh banyak air sehingga daun mendapat tingkat kelembapan yang cukup karena penguapan.

Baca Juga: 5 Teknik Budi Daya Tanaman Hidroponik

Nah, itulah beberapa keunggulan menanam tanaman Sansevieria di media air.

Coba Jawab!
Apa manfaat tanaman sansevieria?
Petunjuk: Cek halaman 1.

Tonton video ini juga, yuk!