Peluang dan Tantangan dari Letak Geografis Indonesia, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 21 September 2023 | 11:30 WIB
Letak geografis Indonesia memiliki peluang dan tantangan tersendiri.
Letak geografis Indonesia memiliki peluang dan tantangan tersendiri. (pexels/Nothing Ahead)

adjar.id - Indonesia merupakan negara yang berada di posisi yang strategis secara letak geografisnya.

Hal ini membawa peluang dan tantangan tersendiri bagi masyarakat Indonesia, Adjarian.

Melansir dari laman Lemhannas, letak geografis Indonesia berada di antara dua benua dan dua samudra.

Secara geografis, berikut letak Indonesia:

1. Sebelah utara berbatasan dengan Laut Cina Selatan dan Samudra Pasifik.

2. Sebelah selatan berbatasan dengan Samudra Hindia.

3. Sebelah barat berbatasan dengan Samudra Hindia.

4. Sebelah timur berbatasan dengan Papua Nugini.

Letak geografis Indonesia ini memberikan dua hal yang berbeda, yaitu peluang dan tantangan.

Nah, berikut peluang dan tantangan dari letak geografis Indonesia.

"Indonesia berada di antara dua benua, yaitu Benua Asia dan Australia serta dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Pasifik."

Baca Juga: 5 Keuntungan Letak Geografis Indonesia, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

Peluang Letak Geografis Indonesia

Salah satu peluang dari letak geografis Indonesia adalah menjadi jalur utama perdagangan dunia, Adjarian.

Indonesia berada di tengah dunia yang diapit oleh dua benua dan dua samudra.

Hal inilah yang menjadi keuntungan tersendiri bagi masyarakat Indonesia dalam memajukan perekonomian.

Terlebih lagi Indonesia mempunyai sumber daya alam yang sangat melimpah di berbagai wilayahnya.

Kekayaan sumber daya alam di Indonesia juga didukung dengan letak geografis yang strategis.

Selain membantu perekonomian, sumber daya alam ini juga dikembangkan demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

O iya, Indonesia juga dikenal mempunyai keanekaragaman budaya dan hayati.

Kedua hal tersebut menjadi nilai positif yang bisa mendatangkan para wisatawan mancanegara agar mau berkunjung ke Indonesia.

Jadi, peluang letak geografis Indonesia terdiri atas:

1. Sebagai jalur utama perdagangan dunia.

2. Mempunyai sumber daya alam yang melimpah.

Baca Juga: Dampak Letak Geografis Indonesia sebagai Negara Maritim

3. Mempunyai keanekaragaman budaya dan hayati.

"Salah satu peluang letak geografis Indonesia adalah Indonesia sebagai jalur utama perdagangan dunia."

Tantangan Letak Geografis Indonesia

Dari peluang letak geografis Indonesia, ada juga tantangan yang harus dihadapi masyarakat Indonesia.

Tantangan letak geografis Indonesia adalah munculnya berbagai masalah sosial, seperti kekerasan dan kriminalitas.

Selain itu, wilayah Indonesia juga rentan terkena bencana alam, seperti tsunami, erupsi gunung berapi, dan gempa bumi.

Letak geografis Indonesia yang ada di tengah dunia menjadi tantangan tersendiri dari munculnya budaya dan nilai-nilai baru.

Budaya dan nilai-nilai baru ini biasanya ada juga yang bertentangan dengan Pancasila.

Hal inilah yang menjadi tantangan bagi bangsa Indonesia.

"Tantangan letak geografis Indonesia, yaitu munculnya permasalahan sosial, rentan terkena bencana alam, serta munculnya nilai dan budaya baru yang bertentangan dengan Pancasila."

Itulah penjelasan tentang peluang dan tantangan letak geografis Indonesia.

---

Sumber: Buku Geografi untuk SMA Kelas XI karya Budi Handoyo, Kemdikbudristek Tahun 2021.