adjar.id - Beberapa ahli mendefinisikan tentang objek kajian sosiologi, salah satunya adalah Karl Marx.
Karl Marx adalah seorang filsuf, ekonom, dan juga sosiologi yang berasal dari Jerman, Adjarian.
Karl Marx dalam perkembangan ilmu sosiologi ikut mengemukakan pendapatnya tentang objek kajian sosiologi.
Dalam sosiologi, objek kajian merujuk pada berbagai aspek dalam masyarakat yang menjadi fokus perhatian dan analisis para sosiolog.
Objek kajian sosiologi adalah ilmu humanistik yang mempelajari tentang manusia dan dinamika di masyarakat.
Hal ini membuat cara pendekatan objek kajian sosiologi dapat berubah-ubah sesuai perubahan zaman.
Nah, objek kajian sosiologi ini berfokus pada struktur dalam organisasi, kelompok sosial, masyarakat, serta bagaimana orang berinteraksi dalam struktur tersebut.
Objek kajian dalam ilmu sosiologi bisa berupa kehidupan manusia, produk dari interaksi manusia, dan proses interaksi dalam masyarakat.
Lalu, apa saja objek kajian sosiologi menurut Karl Marx?
Kita cari tahu, yuk!
"Objek kajian sosiologi adalah berbagai aspek dan fenomena yang berkaitan dengan interaksi sosial, masyarakat, dan perilaku manusia dalam konteks sosial."
Baca Juga: Objek Kajian Sosiologi Menurut Auguste Comte