Perbedaan Singkatan dan Akronim, Materi Bahasa Indonesia Kelas V Kurikulum Merdeka

By Mumtahanah Kurniawati, Jumat, 8 September 2023 | 09:30 WIB
Terdapat perbedaan antara singkatan dan akronim. (Freepik/jcomp)

adjar.id - Singkatan dan akronim merupakan dua hal yang berbeda, Adjarian.

Meskipun keduanya sama-sama sebuah ringkasan atau kependekan dari kata-kata yang panjang, tetapi singkatan dan akronim memiliki bentuk yang berbeda.

Berdasarkan pengertiannya, singkatan adalah ringkasan yang disusun dari huruf atau gabungan huruf.

Sedangkan akronim, adalah ringkasan yang disusun dari gabungan suku kata yang membentuk kata baru.

Pembuatan singkatan dan akronim bertujuan untuk memudahkan kita mengingat dan menyebutkan berbagai hal.

Nah, untuk lebih memahami perbedaan singkatan dan akronim, kita bisa melihat beberapa contoh dari keduanya di bawah ini.

Berikut beberapa contoh singkatan dan akronim.

"Singkatan dan akronim adalah ringkasan atau kependekan dari kata-kata yang panjang."

Contoh Singkatan

- BDR = Belajar dari Rumah

- SD = Sekolah Dasar

- dll. = dan lain-lain

Baca Juga: Cara Menulis Singkatan yang Terdiri dari 3 dan 2 Huruf

- yth. = yang terhormat

- UN = Ujian Nasional

- KPU = Komisi Pemilihan Umum

- WC = Water Closet

- UGD = Unit Gawat Darurat

Contoh Akronim

- Jateng = Jawa Tengah

- Bulog = Badan Urusan Logistik

- Daring = dalam jaringan

- Ponsel = telepon seluler

- Suramadu = Surabaya Madura

- Jabar = Jawa Barat

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Materi Singkatan dan Akronim

- Pemilu = Pemilihan Umum

- Tilang = bukti pelanggaran

- Pemkot = Pemerintah Kota

"Singkatan berbentuk penggabungan huruf dari beberapa kata, sedangkan akronim berbentuk penggabungan suku kata yang membentuk kata baru."

Nah, itulah perbedaan singkatan dan akronim.

Coba Jawab!
Apa fungsi singkatan dan akronim?
Petunjuk: Cek halaman 1.

---

Sumber: Buku Bahasa Indonesia Bergerak Bersama Kelas V Karya Evy Verawaty, dkk., Kemdikbud.

Tonton video ini juga, yuk!