Nilai Sosial: Ciri-Ciri dan Sumber

By Nabil Adlani, Sabtu, 2 September 2023 | 15:00 WIB
Nilai sosial di masyarakat memiliki ciri dan sumbernya sendiri. (pexels/Quang Nguyen Vinh)

adjar.id - Nilai sosial selalu hadir dalam kehidupan masyarakat, Adjarian.

Nilai sosial adalah nilai yang dimiliki oleh masyarakat sebagai ciri identitas bagi setiap masyarakat.

Nilai sosial inilah yang kemudian dianut, dijunjung tinggi, dan diyakini kebenarannya.

Menurut Kimball Young, nilai sosial adalah asumsi abstrak dan sering tidak disadari tentang apa yang dianggap benar dan penting.

Sementara Woods berpendapat bahwa nilai sosial adalah petunjuk umum yang sudah berlangsung lama yang mengarahkan tingkah laku dalam kehidupan sehari-hari.

Lalu, apa saja ciri-ciri dan sumber nilai sosial?

Simak pembahasannya, yuk!

"Nilai sosial merujuk pada konsep atau prinsip-prinsip yang dianggap penting oleh suatu masyarakat dalam menilai dan mengatur perilaku."

Ciri-Ciri Nilai Sosial

Nilai sosial mempunyai ciri-ciri, yaitu:

1. Nilai sosial menjadi bagian dari pemenuh rasa puas dan kebutuhan manusia.

2. Nilai tercipta secara sosial bukan secara biologis.

Baca Juga: 6 Fungsi Nilai Sosial dalam Masyarakat