Jawab Soal Aktivitas 1.11 Sitoplasma Sel Tumbuhan, Materi Biologi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Jumat, 4 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Dalam tumbuhan terdapat sitoplasma sel. (freepik/vecstock)

Jawaban: Kandungan sitoplasma pada sel tumbuhan bisa dikatakan sebagai zat mirip jelly yang disebut dengan matriks sitoplasma.

Konsistensi sitoplasma yang mirip jelly ini membuat organel dan struktur sel lainnya bisa tetap terjaga di dalam sel.

Matriks sitoplasma ini juga berperan dalam memfasilitasi berbagai reaksi metabolik dan transportasi zat dalam sel tumbuhan dan sel eukariotik lain.

2. Apakah fungsi sitoplasma sel tumbuhan?

Jawaban: Fungsi sitoplasma sel tumbuhan yang utama adalah sebagai tempat untuk berbagai organel sel tumbuhan.

Sitoplasma merupakan bagian sel yang berada di antara inti sel dan membran plasma.

Secara umum sitoplasma berfungsi sebagai tempat bagi berbagai struktur dan organel sel.

3. Apakah kandungan sitoplasma sama di setiap sel organisme?

Jawaban: Ya, kandungan sitoplasma yang ada di setiap sel organisme sama semua.

Kandungan dari sitoplasma pada setiap sel tumbuhan ataupun sel eukariotik lainnya mempunyai kesamaan.

Meskipun seluruh sel mempunyai sitoplasma, komposisi dan fungsinya relatif tetap sama pada semua sel eukariotik.

Baca Juga: Jawab Soal Aktivitas 1.7 Memahami Keterkaitan antara Struktur dan Fungsi Sel, Materi Biologi Kelas XI Kurikulum Merdeka

Kandungan sitoplasma pada sel eukariotik, termasuk sel tumbuhan terdiri atas protein, air, garam dan ion, nutrien dan molekul organik, serta organel dan struktur seluler.

Nah, itulah pembahasan soal Aktivitas 1.11 sitoplasma sel tumbuhan yang bisa menjadi referensi.

---

Sumber: Buku Biologi untuk SMA/MA Kelas XI karya Rini Solihat, dkk.