Padahal, antropologi sangat relevan dalam memahami permasalahan sosial dan budaya yang kompleks.
Misalnya masalah tentang globalisasi, multikulturalisme, dan masalah lingkungan.
Kontribusi antropologi dalam memberikan wawasan tentang perbedaan budaya dan interaksi manusia sangat penting dalam dunia yang semakin terhubung ini.
4. Antropologi Hanya Mempelajari Masyarakat Pedesaan
Banyak orang yang menganggap bahwa antropologi hanya mempelajari masyarakat pedesaan.
Sebagian penelitian antropologi memang terfokus di daerah pedesaan.
Akan tetapi, saat ini para antropolog juga mengarahkan fokus penelitian pada masyarakat perkotaan.
"Kesalahpahaman dalam mengartikan ilmu antropologi, yaitu antropologi hanya mempelajari masyarakat primitif, antropologi identik dengan arkeologi, antropologi adalah ilmu yang tidak relevan, dan antropologi hanya mempelajari masyarakat pedesaan."
Nah, itulah beberapa kesalahpahaman dalam mengartikan ilmu antropologi.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan ilmu antropologi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Antropologi untuk SMA Kelas XI karya Okta Hadi Nurcahyono.