Komoditas Unggulan dari Pertanian Indonesia

By Nabil Adlani, Kamis, 15 Juni 2023 | 15:00 WIB
Padi termasuk salah satu komoditas unggulan dari pertanian Indonesia. (unsplash/Sandy Zebua)

adjar.id - Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki kekayaan alam melimpah.

Sumber daya alam inilah yang menghasilkan berbagai komoditas, terutama di sektor pertanian.

O iya, pertanian adalah kegiatan manusia yang melibatkan pengelolaan tanah, tanaman, dan hewan untuk produksi makanan, bahan baku industri, dan bahan baku energi.

Komoditas pertanian di Indonesia sangatlah beragam yang digunakan untuk memenuhi ketahanan pangan dalam negeri, Adjarian.

Komoditas unggulan di sektor pertanian ini juga mempunyai potensi yang besar terhadap perekonomian negara Indonesia.

Nah, berikut komoditas unggulan dari pertanian Indonesia.

"Pertanian memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan manusia akan makanan dan bahan baku."

Komoditas Unggulan

1. Padi

Padi adalah tanaman penghasilkan beras yang umumnya digunakan masyarakat Indonesia sebagai bahan makanan pokok.

Padi dapat tumbuh dengan baik jika memenuhi syarat sebagai berikut:

- Ketinggian tempat tumbuhnya tidak lebih dari 1.300 meter dari permukaan laut.

Baca Juga: Kegiatan Pertanian yang Diterapkan di Indonesia

- Tumbuh baik di daerah yang mempunyai iklim muson.

- Membutuhkan intensitas air dan sinar matahari yang tinggi.

Daerah penghasil padi di Indonesia, di antaranya Jawa, Aceh, Sumatra Selatan, Sumatra Barat, Sulawesi Selatan, Bali, Sulawesi Utara, Kalimantan Tengah, Lombok, dan NTB.

2. Jagung

Jagung termasuk dalam tanaman pangan yang menghasilkan karbohidrat penting di dunia.

Umumnya jagung dibudidayakan di dataran tinggi dan dapat disajikan sebagai hidangan yang direbus atau dibakar.

Jagung dapat tumbuh dengan baik jika memenuhi syarat sebagai berikut:

- Curah hujannya antara 400 sampai 1.500 meter per tahun.

- Ketinggian tempat tumbuh jagung sampai 1.500 meter dari permukaan laut.

- Tanah tempat tumbuh jagung memiliki kandungan unsur hara.

Daerah di Indonesia yang menghasilkan jagung, yaitu Pulau Jawa, Madura, Sulawesi, dan Nusa Tenggara.

Baca Juga: Tujuan dan Keuntungan Penggunaan Terasering di Daerah Pegunungan

3. Ketela Pohon

Ketela pohon merupakan sumber karbohidrat yang juga menjadi komoditas pertanian unggulan di Indonesia.

Ketela pohon juga termasuk tanaman pangan dengan nama lain singkong, kasape, atau ubi kayu.

Ketela pohon dapat tumbuh dengan baik jika memenuhi syarat sebagai berikut:

- Ketela pohon tumbuh di daerah dengan curah hujan yang tinggi.

- Ketinggian dari tempat tumbuhnya ketela pohon adalah 1.500 meter di atas permukaan laut.

- Daerah tumbuhnya ketela pohon memiliki temperatur yang panas.

Daerah penghasil ketela pohon di Indonesia, yaitu Kalimantan, Jawa, Sumatra, Madura, Bali, Maluku, Nusa Tenggara, dan Papua.

Bahkan, ketela pohon menjadi makanan pokok di Provinsi Papua.

4. Kedelai

Kedelai merupakan salah satu tanaman yang banyak digunakan sebagai bahan dasar makanan, seperti kecap, tempe, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Jawab Soal Penilaian Lahan untuk Pertanian Berdasarkan Prinsip Kesesuaian Lahan

Kedelai dapat tumbuh dengan baik jika memenuhi syarat sebagai berikut:

- Tidak memerlukan banyak air.

- Tumbuh di dataran rendah dan pegunungan yang ketinggiannya 500 meter di atas permukaan air laut.

Daerah penghasil kedelai di Indonesia, yaitu Jawa Tengah dan Jawa Timur.

5. Kacang Tanah

Kacang tanah adalah komoditas pertanian indonesia yang memiliki kandungan protein tinggi.

Kacang tanah bisa dibudidayakan jika memenuhi syarat sebagai berikut:

- Curah hujan yang tidak terlalu tinggi.

- Tumbuh di daerah yang beriklim tropis basah.

- Dapat ditanam di kondisi tanah yang gembur.

Daerah penghasil kacang tanah di Indonesia, yaitu Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, Lombok, dan Bali.

Baca Juga: 7 Fungsi Air di Bidang Pertanian

"Komoditas unggulan dari pertanian Indonesia, di antaranya padi, jagung, ketela pohon, kedelai, dan kacang tanah."

Itulah beberapa komoditas unggulan yang dihasilkan oleh pertanian Indonesia.

Coba Jawab!
Apa saja syarat padi dapat tumbuh dengan baik?
Petunjuk: Cek halaman 1 dan 2.

---

Sumber: Buku Geografi untuk Kelas XII SMA/MA karya Eni Anjayani dan Tri Haryanto.

Tonton juga video ini, yuk!