Faktor yang Memengaruhi Interaksi Sosial di Masyarakat

By Nabil Adlani, Kamis, 15 Juni 2023 | 09:30 WIB
Interaksi sosial dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya imitasi. (pexels/fauxels)

Biasanya orang yang akan ditiru adalah orang yang dianggap sebagai tokoh ideal dari orang yang menirunya.

Contohnya seorang anak yang sering menirukan pola perilaku dari orang tua, seperti gaya bicara dan gaya berpakaian.

2. Identifikasi

Identifikasi adalah bentuk usaha untuk ingin menjadi sama dengan orang lain.

Identifikasi ini bisa dikatakan sebagai suatu upaya untuk menirukan dengan mirip tokoh atau artis idola seseorang.

Contohnya, seorang anak mengagumi seorang pemain sepak bola yang sangat terkenal di dunia.

Lalu ia menirukan gaya pemain sepak bola tersebut, dari mulai gaya rambut sampai perilakunya ketika di lapangan.

3. Sugesti

Sugesti adalah suatu usaha untuk memberikan pengaruh kepada orang lain dengan berbagai cara tertentu.

Hal ini dilakukan dengan tujuan agar orang lain mau mengikuti pemikirannya.

Contohnya iklan-iklan yang ditampilkan di televisi dan media sosial semuanya menggunakan sistem sugesti.

4. Empati

Empati adalah suatu sikap untuk berusaha merasakan kondisi orang lain sesuai dengan keadaan sebenarnya.

Contohnya pengumpulan sumbangan sukarela dari teman-teman sekelas untuk temannya yang sakit dan dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: 2 Syarat Terjadinya Interaksi Sosial dalam Masyarakat