Prasasti Sirah Keting merupakan peninggalan Kerajaan Kediri yang ditemukan di Jawa Timur.
Prasasti ini ditulis dengan menggunakan bahasa dan aksara Jawa kuno yang menunjukkan angka tahun 1204 Masehi atau 1126 Saka.
Prasasti Sirah Keting ini ditulis pada sebuah batu dengan bentuk persegi panjang.
Prasasti Sirah Keting berisi tentang hadiah berupa tanah dari Sri Jayawarsa Digwijaya Sastraprabhu kepada rakyatnya.
2. Prasasti Ngantang
Prasasti Ngantang merupakan peninggalan Kerajaan Kediri yang dibuat pada tahun 1194 Masehi.
Prasasti ini berisi tentang status dari Desa Ngantang yang merupakan daerah bebas pajak tanah yang diberikan Raja Jayabaya.
3. Pasasti Kamulan
Prasasti Kamulan diperkirakan dibuat tahun 1194 Masehi saat pemerintahan Raja Kertajaya.
Isi prasasti ini adalah tentang sejarah daerah Tenggalek dan Tulungagung yang ada di Jawa Timur.
Baca Juga: Raja-Raja Terkenal dari Kerajaan Kediri
Selain itu, Prasasti Kamulan juga berisi tentang peristiwa penting Kerajaan Kediri yang mendapatkan serangan dari kerajaan lain yang berasal dari timur.