Pertambangan berkelanjutan adalah suatu kegiatan yang diawali dengan proses eksplorasi, eksploitasi, pengolahan, dan kegiatan pascatambang.
Memaksimalkan potensi pertambangan berkelanjutan bisa dilakukan dengan cara:
- Menganalisis keuntungan dan dampak dari pelaksanaan pertambangan.
- Menyediakan dukungan teknis dan pembangunan fasilitas untuk pertambangan berkelanjutan.
- Meningkatkan partisipasi dari pemegang kepentingan, mulai dari masyarakat lokal sampai adat.
2. Pertanian Berkelanjutan
Pertanian berkelanjutan secara ekonomi adalah sistem pertanian yang bisa memberikan penghasilan layak dan memenuhi kebutuhan hidup para petani.
Pertanian berkelanjutan bisa diimplementasikan dengan berbagai model, misalnya pertanian terintegrasi, pertanian organik, dan lain sebagainya.
Nah, jenis pertanian berkelanjutan juga dapat diterapkan dengan memanfaatkan pertanian layak secara ekonomi, sesuai budaya, dan berkeadilan sosial.
Manfaat dari pertanian berkelanjutan ini, yaitu menghemat air dan tanah, meningkatkan unsur hara tanah, dan meningkatkan partisipasi masyarakat.
Baca Juga: Prinsip-Prinsip Pengelolaan Sumber Daya Alam di Indonesia
Melalui pertanian berkelanjutan bisa dicapai kebutuhan pangan dan mempertahankan kelestarian lingkungan.