Jawab Soal Proses Perubahan Sosial

By Nabil Adlani, Sabtu, 29 April 2023 | 14:00 WIB
Proses perubahan sosial salah satunya adalah akulturasi. (unsplash/Patrick Robert Doyle)

adjar.id - Setiap masyarakat akan mengalami perubahan sosial.

Hal ini terjadi karena manusia merupakan makhluk sosial yang bergantung terhadap manusia lainnya.

Dalam buku Sosiologi kelas 12 karya Elisanti dan Tintin Rostini, terdapat Soal-Soal Latihan bagian evaluasi di halaman 20.

Salah satu soalnya adalah menjelaskan proses perubahan sosial.

Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian.

Perubahan sosial yang terjadi di masyarakat biasanya berupa perubahan nilai sosial, norma sosial, interaksi sosial, pola perilaku, dan lain sebagainya.

Menurut Selo Soemardjan, perubahan sosial adalah berbagai perubahan yang terjadi pada lembaga kemasyarakatan dalam suatu masyarakat yang memengaruhi sistem sosialnya.

Sementara menurut Max Iver, perubahan sosial adalah perubahan-perubahan dalam hubungan sosial atau perubahan terhadap keseimbangan sosial tersebut.

Jadi, perubahan sosial bisa diartikan sebagai perubahan yang terjadi dalam kehidupan masyarakat.

Lalu, bagaimana proses perubahan sosial?

Yuk, simak pembahasan soalnya yang bisa menjadi referensi!

Baca Juga: 5 Dampak Perubahan Sosial Budaya bagi Masyarakat

Proses Perubahan Sosial

Proses perubahan sosial dalam masyarakat terbagi menjadi:

1. Difusi

Difusi adalah suatu proses penyebaran unsur-unsur kebudayaan yang meliputi tentang keyakinan, ide-ide hasil kebudayaan, dan sebagainya ke masyarakat lain.

Proses difusi ini berlangsung secara cepat dari dari satu tempat ke tempat lainnya.

Adanya unsur, gagasan, dan ide yang sudah didifusikan akan membuat masyarakat menjadi lebih terbuka terhadap dunia luar.

Difusi dibedakan menjadi difusi antarmasyarakat dan difusi intermasyarakat.

Difusi intramasyarakat adalah difusi unsur kebudayaan antarindividu atau antargolongan dalam masyarakat.

Sementara difusi antarmasyarakat adalah difusi dari unsur kebudayaan masyarakat satu ke masyarakat lainnya.

Proses masuknya berbagai unsur melalui difusi dalam masyarakat bisa dilakukan dengan simbiotik, perembesan damai, dan perembesan kekerasan.

2. Akulturasi

Baca Juga: 2 Bentuk Penyebab Masyarakat Mengalami Perubahan

Akulturasi adalah proses sosial yang muncul jika suatu kelompok dengan kebudayaan tertentu dihadapkan dengan unsur kebudayaan asing.

Unsur-unsur kebudayaan asing lama kelamaan akan diterima dan diolah dalam kebudayaan sendiri.

Meski begitu, ciri khas kepribadian dari kebudayaan asli daerah tersebut tidak hilang.

Berjalannya proses akulturasi bisa dilakukan dengan cepat atau lambat, tergantung dari persepsi masyarakat terhadap masuknya budaya asing.

Jika proses masuknya kebudayaan asing melalui pemaksaan, maka proses akulturasi akan membutuhkan waktu yang lama.

Sementara jika masuknya melalui proses yang berjalan damai, maka proses akulturasi akan lebih cepat.

3. Akomodasi

Akomodasi merupakan suatu keadaan yang menunjukkan adanya keseimbangan dalam hubungan sosial di masyarakat.

Keseimbangan ini berhubungan dengan nilai-nilai dan norma-norma yang berlaku dalam kehidupan masyarakat itu sendiri.

4. Asimilasi

Asimilasi adalah suatu proses tingkat lanjut yang muncul saat terdapat golongan manusia yang memiliki kebudayaan berbeda dan saling berinteraksi secara langsung.

Baca Juga: 18 Contoh Perubahan Sosial yang Direncanakan

Dari proses interaksi inilah muncul kebudayaan baru yang merupakan campuran dari golongan-golongan yang saling bertemu dan berinteraksi.

Asimilasi ini dilakukan sebagai bentuk usaha untuk mencapai kesepakatan dan tujuan bersama ditengah perbedaan.

Sementara menurut para ahli, proses asimilasi ini bisa terjadi jika kelompok dengan perbedaan kebudayaan saling berinteraksi secara langsung dalam jangka waktu lama.

Sehingga, masing-masing kebudayaan akan berubah dan akan menyesuaikan diri.

Nah, itulah pembahasan soal proses perubahan sosial yang terjadi di masyarakat, salah satunya adalah akulturasi.

---

Sumber: Buku Sosiologi untuk SMA dan MA Kelas XII IPS karya Elisanti dan Tintin Rostini.

Tonton video ini juga, yuk!