adjar.id - Pendaftaran UTBK SNBT 2023 telah ditutup pada 14 April 2023 lalu.
Tahapan selanjutnya yang akan dijalani peserta adalah pelaksanaan UTBK yang digelar dalam dua gelombang.
UTBK gelombang pertama dilaksanakan pada 8-14 Mei 2023.
Kemudian, gelombang kedua digelar pada 22-28 Mei 2023.
Dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi UTBK, penting untuk mengetahui materi yang akan diujikan, Adjarian.
Di samping itu, penting pula untuk mengetahui jumlah soal untuk masing-masing kategori.
Nah, berikut rincian materi ujian pada UTBK SNBT 2023 dan jumlah soalnya.
Simak, yuk!
Materi UTBK SNBT 2023 dan Jumlah Soal
Materi UTBK SNBT 2023 adalah Tes Potensi Skolastik atau TPS.
Tes tersebut didesain untuk menguji kemampuan berpikir, khususnya kemampuan memahami dan nalar.
Kemampuan tersebut penting dalam mendukung keberhasilan seseorang dalam pendidikan formal, khususnya untuk pendidikan tinggi.
Baca Juga: Daftar Pusat UTBK, Ada 74 Titik yang Tersebar di Berbagai Wilayah di Indonesia