4 Bagian Struktur Dalam Akar Dikotil

By Aldita Prafitasari, Selasa, 4 April 2023 | 12:00 WIB
Terdapat empat bagian struktur dalam pada akar dikotil. (Unsplash)

adjar.id - Akar dikotil merupakan akar yang dimiliki oleh tumbuhan dikotil atau tumbuhan biji berkeping dua.

Tumbuhan ini memiliki ciri-ciri tertentu, seperti tulang daun yang berbentuk menyirip atau menjari.

Ciri tumbuhan dikotil juga bisa dilihat dari akarnya, yaitu memiliki akar tunggang.

Akar tunggang adalah jenis akar yang memiliki satu akar tebal dengan cabang lateral dan masuk jauh ke dalam tanah.

Nah, akar dikotil memiliki empat bagian struktur dalam.

Apa saja struktur dalam akar dikotil?

"Akar dikotil umumnya berupa akar tunggang."

Struktur Dalam Akar Dikotil

1. Epidermis

Epidermis adalah bagian terluar dari akar.

Epidermis tersusun dari selapis sel yang memiliki dinding tipis.

Nah, pada epidermis terdapat sel yang membentuk rambut akar.

Baca Juga: 4 Bagian Struktur Dalam Akar Monokotil