Mengenal Contoh Objek Formal Geografi

By Nabil Adlani, Selasa, 28 Maret 2023 | 13:00 WIB
Aspek kewilayahan merupakan salah satu contoh objek formal geografi. (unpslash/Henning Witzel)

adjar.id - Sebagai ilmu, geografi juga memiliki objek formal dan objek material.

Objek formal geografi merupakan metode pendekatan yang digunakan dalam mengkaji suatu fenomena atau masalah geosfer.

Objek formal geografi bisa dipahami sebagai cara pandang atau cara berpikir yang digunakan untuk menganalisis objek meterial geografi.

Objek formal geografi adalah cara pandang dari keilmuan geografi pada kajian material di permukaan bumi, baik fisik maupun sosial.

Kajian material ini biasanya berisikan pembelajaran studi kasus yang kemudian diterapkan dengan bahasa formal.

Biasanya objek formal geografi digunakan dalam menganalisis berbagai objek studi geografi secara menyeluruh.

Tujuannya agar semua pokok pembahasan tidak menyimpang dari inti suatu konsep geografi.

Jadi, dapat dikatakan bawa objek formal geografi merupakan semua fenomena di geosfer yang meliputi hidrosfer, litosfer, atmosfer, biosfer, dan antroposfer.

"Objek formal geografi merupakan cara pandang terhadap fenomena di permukaan bumi, baik fenomena fisik maupun sosial."

Contoh Objek Formal Geografi

Objek formal geografi terbagi menjadi tiga aspek utama, yaitu:

1. Aspek Keruangan

Baca Juga: 3 Teori Interaksi Keruangan dalam Ilmu Geografi

Pembelajaran dalam ilmu geografi tidak bisa dipisahkan dari ruang yang dimaksud sebagai spasial.

Jadi, berbagai kajian ilmu geografi dalam ruang lingkupnya dimulai dari permukaan bumi dengan seluruh isinya sampai ke bagian inti bumi.

Dari kajian ruang inilah maka akan muncul jarak, letak, dan keterjangkauan.

Aspek keruangan ini dapat memudahkan dalam mempelajari letak geografis dan astronomis suatu negara.

Sehingga nantinya akan muncul jarak antara suatu daerah dengan daerah lainnya.

Selain itu, keterjangkauan lebih mengacu pada jalur transportasi yang digunakan sebagai sarana mobilisasi dari satu tempat ke tempat lain.

2. Aspek Kewilayahan

Aspek kewilayahan dalam objek formal geografi biasanya digunakan untuk menentukan syarat persamaan dan perbedaan antara satu daerah dengan daerah lain.

Akan tetapi daerah yang penelitiannya masih sama-sama berada di permukaan bumi.

Berdasarkan keunikannya aspek kewilayahan ini biasanya digunakan untuk membedakan wilayah dan perwilayahan dengan ciri khasnya masing-masing.

Misalnya wilayah hutan hujan tropis, wilayah gurun, wilayah sabana, dan sebagainya.

Baca Juga: 4 Prinsip Geografi, Materi IPS Kelas 10 Kurikulum Merdeka

  

3. Aspek Kelingkungan

Aspek kelingkungan dalam objek formal geografi digunakan dalam mencapai suatu interaksi atau hubungan dari berbagai komponen di keruangan.

Jadi kelingkungan masih memiliki keterkaitan dengan aspek kerungan.

Aspek kelingkungan ini lebih mengacu pada komponen biotik dan komponen abiotik.

Komponen biotik terdiri atas manusia, hewan, tumbuhan, alam, perairan, dan lainnya.

Sementara komponen abiotik terdiri atas angin, proses hujan, dan lainnya yang masih termasuk komponen kelingkungan.

Aspek kelingkungan inilah yang kemudian menyebabkan keunikan di suatu lingkungan di permukaan bumi.

"Contoh objek formal geografi meliputi tiga aspek, yaitu aspek keruangan, kewilayahan, dan kelingkungan." 

Itu tadi contoh objek formal geografi yang terbagi dalam tiga aspek utama.

Coba Jawab!
Apa yang dimaksud aspek keruangan sebagai salah satu contoh objek formal geografi?
Petunjuk: Cek halaman 1 dan 2.

---

Sumber: Buku Geografi untuk Kelas X SMA/MA karya Eni Anjayani dan Tri Haryanto.