Fungsi dan Tujuan Pembuatan Peta, Materi IPS Kelas 10 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Jumat, 10 Maret 2023 | 14:30 WIB
Fungsi peta salah satunya dapat menunjukkan lokasi suatu tempat. (unsplash/Andrew Stutesman)

Fungsi Peta

Peta mempunyai beberapa fungsi bagi kehidupan manusia, yaitu:

1. Sebagai penunjuk lokasi suatu tempat di permukaan bumi dan sebagai penunjuk arah.

2. Dapat memperlihatkan ukuran jarak dan luas suatu tempat.

3. Menggambarkan berbagai bentuk di permukaan bumi sehingga bisa terlihat jelas.

4. Menjadi alat penyedia data tentang potensi yang dimiliki suatu wilayah.

5. Menjadi alat bantu bagi ilmuwan atau penelitian sebelum melakukan survei lapangan.

6. Mengamati berbagai fenomena geografi di atas bumi.

7. Menjadi alat untuk memperoleh kesimpulan dalam penelitian.

8. Menjadi alat untuk mempelajari fenomena alam dan peristiwa sosial di permukaan bumi.

"Fungsi peta salah satunya dapat memperlihatkan ukuran jarak dan luas suatu tempat di permukaan bumi."

Baca Juga: 3 Hal Penting yang Berkaitan dengan Peta