Pengaruh Kemajuan Iptek di Bidang Ideologi

By Nabil Adlani, Kamis, 9 Maret 2023 | 16:30 WIB
Ideologi Pancasila juga mendapatkan pengaruh kemajuan iptek. (unsplash/Mufid Majnun)

Pengaruh Positif di Bidang Ideologi

Pengaruh positif dari kemajuan iptek di bidang ideologi, di antaranya:

1. Memengaruhi Perkembangan Ideologi

Kemajuan iptek dapat berperan penting dalam mengembangkan ideologi di suatu negara, termasuk Indonesia.

Iptek berperan dalam pengembangan ideologi Pancasila yang sifatnya terbuka.

Sehingga, ideologi Pancasila bisa diterapkan dari waktu ke waktu dan mengikuti perkembangan zaman.

Semakin maju zamannya, maka pola pikir masyarakat Indonesia juga akan semakin maju.

Sehingga, pengamalan nilai-nilai Pancasila bisa diterapkan untuk menghadapi berbagai tandangan di kehidupan yang modern ini.

2. Meningkatkan Pemahaman Masyarakat terhadap makna Ideologi

Ideologi Pancasila bisa dijadikan sebagai visi atau cita-cita negara Indonesia yang berlaku untuk pemerintah dan warga negara.

Nilai-nilai dalam Pancasila akan membentuk masyarakat Indonesia untuk lebih mengutamakan Tuhan, bersatu, bersifat humanisme, dan mengedepankan musyawarah.

Ideologi Pancasila juga dapat digunakan sebagai sumber hukum di atas hukum negara lain.

Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Kemajuan Iptek di Bidang Pendidikan