adjar.id - Olahraga tenis termasuk olahraga bola kecil.
Olahraga raket ini biasanya dimainkan satu lawan satu atau antara dua tim yang masing-masing terdiri dari dua pemain.
Setiap pemain menggunakan raket tenis untuk memukul bola karet melewati net ke lapangan lawan.
Nah, dalam olahraga tenis, terdapat aturan tersendiri mengenai raket, bola tenis, dan net yang digunakan.
Pada raket yang digunakan olahraga tenis, dibedakan sesuai dengan pengguna atau atlet tenisnya.
Contohnya ketika raket tenis digunakan untuk remaja putri aturan beratnya adalah 290 gram, sedangkan untuk perempuan dewasa adalah sekitar 300 gram.
Lalu, aturan apalagi yang digunakan untuk raket, bola, dan net pada olahraga tenis, ya?
"Tenis adalah olahraga bola kecil yang dimainkan antara dua pemain atau antara dua pasangan masing-masing dua pemain."
Aturan Raket, Bola, dan Net pada Olahraga Tenis
- Aturan Raket
- Raket tenis anak = Sekitar 250 gram.
Baca Juga: Sejarah Tenis Meja dan Peraturan Permainannya
- Raket tenis remaja putri = Sekitar 290 gram.
- Raket tenis remaja putra = Sekitar 295 gram.
- Raket tenis perempuan dewasa = Sekitar 300 gram.
- Raket tenis laki-laki dewasa = sekitar 310 gram.
- Aturan Bola
- Bola terbuat dari bahan karet yang dilapisi dengan serabut warna hijau kekuningan.
- Bola harus memiliki berat antara 56.70 gram - 58.48 gram.
- Kekuatan pantulan bola tenis harus dimulai dari 1.346 mm - 1.473 mm jika dijatuhkan dari ketinggian 2.450 mm.
- Permukaan bola tenis harus licin dan tanpa jahitan.
- Aturan Net
- Net tenis terbuat dari benang warna hitam atau hijau tua.
Baca Juga: Gerak Lokomotor, Non Lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bulu Tangkis dan Tenis Meja
- Tinggi setiap tiang penyangga net adalah 106.7 cm.
- Tinggi net pada olahraga tenis adalah 91.4 cm.
- Tiang net dipasang dengan jarak 91.4 cm dari garis samping lapangan.
"Berat raket pada olahraga tenis berbeda tergantung pengguna atau siapa yang memainkan raket tersebut."
Itulah aturan raket, bola, dan net pada olahraga tenis.
Coba Jawab! |
Berapa aturan berat raket untuk remaja putra? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan, Kelas X edisi revisi 2017.
Tonton video di bawah ini, yuk!