Apa Itu RAM?

By Nabil Adlani, Jumat, 17 Februari 2023 | 07:00 WIB
RAM merupakan alat penyimpan data sementara yang terdapat di komputer, laptop, dan smartphone. (unsplash/Possessed Photography)

adjar.id - RAM merupakan salah satu komponen penting dalam sebuah laptop, komputer, ataupun smartphone.

RAM akan bekerja dengan maksimal tergantung dari kecepatan dan kapasitas akses datanya.

Dilansir dari laman Diskominfo Kabupaten Kubu Raya, RAM berfungsi sebagai tempat penyimpan data sementara dan hanya bekerja saat perangkat beroperasi atau bekerja.

Jadi, saat perangkat elektronik menjalankan suatu program akan menggunakan RAM untuk menempatkan data sementaranya.

Nah, kapasitas RAM dalam perangkat elektronik berpengaruh terhadap tingkat kecepatan proses data dalam perangkat tersebut, Adjarian.

Pengertian RAM

RAM adalah singkatan dari Random Access Memory.

Secara umum, RAM adalah suatu tempat untuk menyimpan data sementara saat perangkat elektronik sedang menjalankan suatu program atau aplikasi.

Sementara secara harfiah, RAM adalah tempat penyimpanan memori sementara saat perangkat elektronik digunakan.

Sehingga memori penyimpanan RAM ini sifatnya sementara dan tidak permanen.

Jadi, saat perangkat elektronik, misalnya laptop kita mati, maka RAM akan kembali kosong dan akan terpakai setelah dinyalakan kembali.

Dalam sebuah komputer, RAM ini terletak di motherboard komputer dan berperan sebagai memori internal bagi CPU.

Baca Juga: RAM dan ROM Tidak Sama, Apa Perbedaan Keduanya?