Jawab Soal Asesmen Bagian Esai tentang Kebijakan Ekonomi Makro, Materi Ekonomi Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Senin, 13 Februari 2023 | 16:00 WIB
Kebijakan ekonomi makro diterapkan untuk mengatur stabilitas ekonomi negara. (pexels/Ahsanjaya)

adjar.id - Pada buku Ekonomi kelas 11 Kurikulum Merdeka, terdapat soal Asesmen bagian esai di halaman 191.

Pada soal tersebut kita diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan berkaitan dengan kebijakan ekonomi makro.

Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian.

Kebijakan ekonomi makro termasuk salah satu cabang ilmu ekonomi yang memengaruhi kebijakan pemerintah suatu negara.

Ekonomi makro ini meliputi berbagai bidang ekonomi, mulai dari tenaga kerja, pertumbuhan perdagangan nasional, dan stabilitas harga.

O iya, ekonomi makro merupakan ilmu yang mempelajari tentang kegiatan ekonomi secara keseluruhan.

Ekonomi makro juga memiliki keterkaitan dengan penggunaan faktor produksi yang efisien.

Tujuannya untuk memaksimalkan terciptanya kesejahteraan bagi masyarakat.

Tujuan akhir dari ekonomi makro ialah mengendalikan tingkat inflasi, berimbangnya nilai ekspor dan impor, stabilnya nilai tukar mata uang domestik, dan lainnya.

Bentuk kebijakan ekonomi makro terbagi menjadi tiga, yaitu kebijakan moneter, kebijakan fiskal, dan kebijakan segi penawaran.

Sekarang mari kita simak pembahasan soal Asesmen bagian esai tentang kebijakan ekonomi untuk referensi!

Baca Juga: Jawab Soal Asesmen Pilihan Ganda tentang Kebijakan Ekonomi Makro, Materi Ekonomi Kelas 11 kurikulum Merdeka