Jawab Soal Mengidentifikasi Karakteristik 'Hikayat Bayan Budiman', Bahasa Indonesia Kelas X Bab IV

By Aldita Prafitasari, Minggu, 22 Januari 2023 | 10:00 WIB
Terdapat soal isi pokok teks hikayat 'Hikayat Bayan Budiman' pada buku Bahasa Indonesia kelas X Kurikulum 2013, halaman 120, bab IV. (Unsplash)

adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia kelas X Kurikulum 2013 edisi revisi 2017bab IV, materi "Melestarikan Nilai Kearifan Lokal Melalui Cerita Rakyat" halaman 120, terdapat soal tentang hikayat.

Kita ditugaskan untuk mengidentifikasi teks hikayat berjudul "Hikayat Bayan Budiman".

Ada tiga karakteristik yang harus kita temukan pada teks tersebut, yaitu kemustahilan, kesaktian, dan istana sentris.

Setelah menemukan karakteristik tersebut pada teks, kita diminta untuk menuliskannya pada tabel yang tersedia, Adjarian.

Nah, berikut pembahasan soal tersebut yang bisa digunakan sebagai referensi.

Kita simak bersama-sama, yuk!

Tugas

Petunjuk:

1. Bacalah Hikayat Bayan Budiman berikut ini.

2. Identifikasikanlah karakteristik hikayat tersebut dengan menggunakan tabel berikut ini.

Jawaban:

Baca Juga: Jawab Soal Isi Pokok Paragraf 15-16 'Hikayat Indera Bangsawan', Bahasa Indonesia Kelas X Bab IV

1. Karakteristik: Kemustahilan

Kutipan teks:

"Sebelum dia pergi, berpesanlah dia pada istrinya itu, jika ada barang suatu pekerjaan, mufakatlah dengan dua ekor unggas itu, hubaya-hubaya jangan tiada, karena fitnah di dunia amat besar lagi tajam dari pada senjata."

Kutipan teks:

"Maka bayan pun berpikir bila ia menjawab seperti tiung maka ia juga akan binasa."

Kutipan teks:

"Maka diberilah ia cerita-cerita hingga sampai 24 kisah dan 24 malam."

Baca Juga: Jawab Soal Isi Pokok Paragraf 12-14 'Hikayat Indera Bangsawan', Bahasa Indonesia Kelas X Bab IV

Kutipan teks:

"Bayan yang bijak bukan sahaja dapat menyelamatkan nyawanya tetapi juga dapat menyekat isteri tuannya daripada menjadi isteri yang curang."

2. Karakteristik: Kesaktian

Kutipan teks:

"Burung Bayan tidak melarang malah dia menyuruh Bibi Zainab meneruskan rancangannya itu, tetapi dia berjaya menarik perhatian serta melalaikan Bibi Zainab dengan cerita-ceritanya."

Kutipan teks:

"Anak saudagar mendapat luka di tangannya. Luka tersebut tidak sembuh melainkan diobati dengan hati kera."

3. Karakteristik: Istana sentris

Hikayat Bayan Budiman bukanlah hikayat yang berfokus pada cerita kerajaan, tetapi latar tempat saat itu merupakan kerajaan.

Baca Juga: Jawab Soal Isi Pokok Paragraf 9-11 'Hikayat Indera Bangsawan', Buku Bahasa Indonesia Kelas X Bab IV

Terdapat sosok saudagar kaya yang disegani dan dihormati yang menjadi pusat cerita hikayat.

Kutipan teks:

"Sebermula ada saudagar di negara Ajam. Khojan Mubarok namanya, terlalu amat kaya, akan tetapi ia tiada beranak."

Kutipan teks:

"Ia dipinangkan dengan anak saudagar yang kaya, amat elok parasnya, namanya Bibi Zainab."

Kutipan teks:

"Hatta beberapa lama ditinggal suaminya, ada anak Raja Ajam berkuda lalu melihatnya rupa Bibi Zainab yang terlalu elok."

Baca Juga: Jawab Soal Isi Pokok Paragraf 6-8 'Hikayat Indera Bangsawan', Buku Bahasa Indonesia Kelas X Bab IV

Kutipan teks:

"Ibu bayan telah bercerita kepada anak-anaknya tentang seekor anak kera yang bersahabat dengan seorang anak saudagar."

Nah, itulah pembahasan soal karakteristik pada teks hikayat berjudul "Hikayat Bayan Budiman".