Indonesia Dihadapkan dengan ATHG dalam Membangun Integrasi Nasional, Apa Itu ATHG?

By Rahwiku Mahanani, Rabu, 18 Januari 2023 | 19:20 WIB
Dalam proses membangun integrasi nasional, Indonesia berhadapan dengan ATHG. (unsplash/mz romadhoni)

Sedangkan secara antropologis integrasi nasional merupakan penyesuaian antara unsur-unsur kebudayaan yang berbeda, sehingga mencapai keserasian fungsi dalam masyarakat.

Beberapa ahli mengungkapkan pendapatnya tentang pengertian integrasi nasional, Adjarian.

Di antaranya, Nazaruddin Sjamsudin, menurutnya integrasi nasional adalah proses persatuan bangsa dan negara yang terdiri dari beberapa sudut pandang, seperti politik, sosial, ekonomi, dan budaya.

Kalau menurut Djuliati Suroyo, integrasi nasional adalah bersatunya suatu bangsa yang menempati wilayah tertentu dalam sebuah negara berdaulat.

"Integrasi nasional memiliki arti secara politis dan juga secara antropologis."

Integrasi Nasional dan ATHG

Dalam membangun integrasi nasional, bangsa Indonesia senantiasa dihadapkan pada ATHG, Adjarian.

Bersumber dari buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA kelas XI Edis Revisi 2017 Kemendikbud ATHG, yaitu:

1. Ancaman

Ancaman adalah suatu hal atau usaha yang sifatnya mengubah atau merombak kebijaksanaan yang dilakukan secara konsepsional, kriminal, serta politik.

2. Tantangan

Tantangan adalah suatu hal atau usaha yang tujuan atau sifatnya menggugah kemampuan.

Baca Juga: Faktor Pembentuk dan Penghambat Integrasi Nasional