Bagaimana Cara Mengapresiasi Lagu-Lagu Daerah?

By Nabil Adlani, Rabu, 18 Januari 2023 | 18:00 WIB
Menghafal dan menyanyikan lagu daerah merupakan salah satu cara mengapresiasi lagu-lagu daerah. (pexels/Maxime LEVREL)

adjar.id – Indonesia memiliki lagu-lagu daerah yang beragam.

Lagu-lagu daerah ini dimiliki oleh setiap suku yang mendiami wilayah Indonesia, mulai dari Sabang sampai Merauke.

O iya, lagu daerah adalah karya seni musik yang menjadi bagian dari kebudayaan masyarakat daerah.

Sama halnya dengan kebudayaan lain, musik daerah juga patut untuk diapresiasi keberadaannya, Adjarian.

Saat ini, pengaruh era globalisasi bisa memberikan dampak bagi kehidupan masyarakat, termasuk bagi budaya bangsa Indonesia.

Bahkan, globalisasi bisa menggantikan posisi budaya asli bangsa Indonesia dengan budaya baru dari luar negeri yang lebih modern.

Modernisasi yang terjadi saat ini memengaruhi adat istiadat, seni, dan budaya asli bangsa Indonesia, termasuk lagu daerah.

Lagu daerah yang merupakan sumber budaya yang dikenal secara turun-temurun lama-kelamaan bisa tergerus oleh zaman.

Terlebih saat ini mulai banyak lagu-lagu dari luar negeri yang populer di tengah masyarakat.

Sehingga, penting bagi kita untuk mengapresiasi lagu daerah di Indonesia agar tetap bisa hidup di tengah modernisasi ini.

Nah, berikut beberapa cara mengapresiasi lagu-lagu daerah.

Baca Juga: Contoh-Contoh Musik Daerah dan Karya Lagu Daerah di Indonesia

Cara Mengapresiasi Lagu Daerah

Menurut Aminuddin dilansir dari Kompas.com, mengapresiasi mengandung makna pemahaman dan pengakuan nilai-nilai keindahan yang diungkapkan oleh pencipta karya seni.

Nah, cara untuk mengapresiasi lagu-lagu daerah di Indonesia, di antaranya:

1. Menghafal dan Menyanyikannya

Mengapresiasi lagu-lagu daerah bisa dilakukan dengan menghafal dan menyanyikan lagu daerah.

Dengan menghafal dan menyanyikan lagu daerah itu berarti kita mengapresiasi dan bangga terhadap lagu daerah.

Selain itu, menghafal dan menyanyikan lagu daerah juga membuat kita ikut melestarikan lagu tersebut.

2. Memperkenalkan ke Daerah Lain

Memperkenalkan lagu daerah yang kita miliki ke daerah lain merupakan cara untuk mengapresiasikan lagu daerah.

Nah, selain ke daerah lain di Indonesia, kita juga bisa memperkenalkannya ke luar negeri.

Dengan begitu, lagu daerah bisa dikenal banyak orang dari berbagai tempat.

3. Membuat Lomba

Baca Juga: 17 Lagu Daerah Asal DKI Jakarta, Salah Satunya Jali-Jali

Cara mengapresiasi lagu-lagu daerah bisa dilakukan dengan membuat lomba tentang lagu daerah.

Adanya lomba lagu daerah membuat anak-anak akan mempelajari dan menghafal dengan baik lagu daerah yang akan dinyanyikan.

Dampaknya, lagu daerah akan tetap dikenal dan tidak punah.

4. Mempelajari Makna Lagunya

Lagu daerah biasanya menggunakan bahasa daerah yang sederhana.

Meski menggunakan bahasa yang sederhana, tetapi makna dalam lagu tersebut sangat dalam dan penting.

Lagu daerah bahkan memiliki nilai-nilai kehidupan yang khas dan unik yang menjadi ciri khas suatu daerah, Adjarian.

Selain itu, lagu daerah juga memiliki unsur kebersamaan serta keserasian antara manusia dan lingkungannya.

Maka dari itu, penting bagi kita untuk mempelajari makna lagu daerah agar bisa mengetahui nilai-nilai yang terkandung di dalam lagu tersebut.

5. Menyanyikan di Berbagai Kegiatan

Mengapresiasi lagu daerah bisa dilakukan dengan menyanyikan lagu-lagu daerah di berbagai kegiatan yang dilakukan.

Baca Juga: 20 Lagu Daerah Jawa Barat, Salah Satunya Bubuy Bulan

Misalnya dengan menyanyikan lagu daerah di depan kelas, acara kebudayaan, pentas seni, lomba nyanyi, dan kegiatan lainnya.

Dengan begitu, lagu daerah tetap dikenal oleh masyarakat saat ini.

Nah, itulah beberapa cara mengapresiasi lagu daerah di Indonesia, salah satunya dengan menghafal dan menyanyikannya.

Coba Jawab!

Apa yang dimaksud dengan lagu daerah?

Petunjuk: Cek halaman 1.

Tonton video ini, yuk!