3 Pendekatan Geografi, Materi IPS Kelas 10 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Rabu, 18 Januari 2023 | 08:00 WIB
Pendekatan keruangan merupakan salah satu bentuk pendekatan geografi. (pexels/hitesh choudhary)

adjar.id - Pendekatan geografi terbagi menjadi tiga bentuk.

Saat belajar geografi, hal yang membedakan dengan ilmu lainnya adalah pendekatan atau cara berpikir geografi.

Pendekatan geografi ini menggambarkan karakteristik dari ilmu geografi itu sendiri, Adjarian.

Pendekatan geografi diimplementasikan sebagai metode untuk melakukan berbagai kajian ilmiah tentang fenomena-fenomena geografi.

Selain itu, pendekatan geografi ini juga dikonseptualisasikan untuk mereduksi berbagai permasalahan dalam bidang geografi.

Geografi merupakan ilmu yang mempelajari tentang fenomena geosfer dengan sudut pandang kewilayahan dan kelingkungan.

Beberapa ahli geografi, menjelaskan geografi adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara alam dan manusia di permukaan bumi.

Kajian dari ilmu geografi menyangkut tentang keadaan lingkungan alam yang ada di luar manusia.

Secara teori, pendekatan geografi adalah cara pandang dari ilmu geografi dalam mengkaji fenomena atau gejala geosfer.

Nah, berikut penjelasan tiga pendekatan geografi.

"Geografi menjelaskan sifat bumi melalui fenomena alam dan interaksi dengan manusia sebagai penghuninya."

Baca Juga: Objek Studi Ilmu Geografi, Materi IPS Kelas 10 Kurikulum Merdeka

Pendekatan Geografi

1. Pendekatan Keruangan

Pendekatan keruangan adalah cara pandang yang menekankan pada lokasi atau ruang fenomena geosfer terjadi.

Pendekatan ini lebih memberikan perhatian pada:

- Lokasi dan sebarannya.

- Fenomena yang terjadi.

- Penyebab  fenomena tersebut terjadi di lokasi tersebut.

- Faktor-faktor alam yang berpengaruh terhadap fenomena tersebut.

Sebagai contoh, dalam melihat kasus banjir yang terjadi di Kota Jakarta.

Pendekatan keruangan akan menganalisis lokasi daerah rawan banjir termasuk sebarannya.

Selain itu, pendekatan ini juga menganalisis penyebab banjir dan faktor-faktor alam yang berpengaruh terhadap banjir.

"Pendekatan keruangan lebih menekankan pada lokasi atau ruang dari suatu fenomena geosfer yang terjadi."

Baca Juga: Jenis-Jenis Penelitian Geografi

  

2. Pendekatan Lingkungan

Pendekatan lingkungan atau ekologi merupakan cara pandang yang memfokuskan pada aspek lingkungan fisik tempat fenomena geosfer terjadi.

Pertanyaan dasar dalam pendekatan lingkungan, yaitu:

- Fenomena apa yang terjadi?

- Di manakah terjadinya? Bagaimana sebaran, luasan, dan dampaknya?

- Bagaimana relasi fenomena tersebut dengan manusia? Bagaimana cara berpikir manusia terhadap fenomen tersebut.

Misalnya dalam kasus banjir di Kota Jakarta, pendekatan lingkungan memusatkan perhatian pada struktur tanah dan kondisi daerah yang menyebabkan banjir.

Pendekatan ini juga mengamati perilaku manusia dalam mengubah alam, sehingga memunculkan risiko banjir.

"Pendekatan lingkungan terfokus pada aspek lingkungan tempat fenomena geosfer yang terjadi."

3. Pendekatan Kompleks Wilayah

Pendekatan kompleks wilayah adalah cara pandang yang menggabungkan dua pendekatan, yaitu keruangan dan ekologi dalam menjelaskan fenomena geosfer.

Baca Juga: Ilmu Geografi: Ruang Lingkup dan Objek Studi

Pertanyaan mendasar pada pendekatan kompleks wilayah, yaitu:

- Fenomena apa yang terjadi?

- Di mana terjadi fenomena tersebut?

- Faktor alam apa saja yang memengaruhi fenomena tersebut dan juga faktor manusia?

- Bagaimana dinamika fenomena tersebut?

- Bagaimana pemecahan terhadap masalah tersebut?

Nah, pendekatan ini menjelaskan hubungan antarwilayah yang berbeda.

Misalnya wilayah A, B, dan C yang berpotensi saling memengaruhi, baik korelasi maupun sebab-akibat.

Dalam kasus banjir di Kota Jakarta, pendekatan ini akan mencari penjelasan dari pendekatan keruangan atau ekologi.

Di samping itu, juga menganalisis potensi pengaruh dari wilayah lain yang bisa memengaruhi terjadinya banjir.

Kasus banjir di Kota Jakarta akan menganalisis keterkaitan dengan alih fungsi lahan ataupun kondisi cuaca yang terjadi di beberapa wilayah.

Baca Juga: Konsep Geografi Menurut Para Ahli

Lalu, cara pandang, pengetahuan, sikap, dan perilaku masyarakat juga menjadi fokus dari pendekatan kompleks wilayah ini.

"Pendekatan kompleks wilayah ini menggabungkan dua pendekatan, yaitu pendekatan keruangan dan pendekatan ekologi untuk menjelaskan fenomena geosfer."

Nah, itulah tiga pendekatan geosfer, salah satunya adalah pendekatan keruangan.

Coba Jawab!
Apa yang dimaksud dengan pendekatan keruangan? 
Petunjuk: Cek halaman 2.