Jenis-Jenis Jaringan Meristem
Berdasarkan asal-usulnya, jenis jaringan meristem meliputi:
1. Promeristem
Promeristem merupakan sel-sel aktif pada tumbuhan pada fase embrio.
Promeristem juga biasa disebut dengan meristem primordial.
Bagian awal dari meristem ini merupakan daerah kecil pada ujung akar dan ujung batang.
Nantinya promeristem akan berkembang menjadi protoderm, prokambium, dan meristem dasar, Adjarian.
a. Protoderm akan berkembang menjadi epidermis.
b. Prokambium akan berkembang menjadi jaringan pengangkut.
c. Meristem dasar akan berkembang menjadi parenkim (jaringan dasar).
2. Meristem Primer
Jenis selanjutnya adalah meristem primer atau jaringan yang berasal dari perkembangan promeristem.
Baca Juga: 6 Kelompok Jaringan Ikat pada Hewan