Jawab Soal Bahasa Indonesia Kelas XI Bab 5 Kurikulum Merdeka, Analisis Pamflet No. 3-4

By Aldita Prafitasari, Rabu, 28 Desember 2022 | 19:40 WIB
Terdapat soal seputar analisis pamflet pada buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas XI, Bab 5, halaman 154 nomor 3 dan 4. (Pexels)

adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas XI Kurikulum Merdeka, Bab 5, halaman 154, materi "Mengenal Keberagaman Indonesia lewat Pertunjukan Drama" terdapat soal yang perlu diselesaikan.

Soal tersebut adalah seputar analisis pamflet pertunjukan drama atau teater.

Kita ditugaskan untuk menjabarkan pendapat pribadi mengenai dua pamflet.

Nah, pembahasan soal berikut dapat dijadikan sebagai referensi.

Setelah menyimaknya, Adjarian dapat menuliskan jawaban sesuai analisis masing-masing.

Kegiatan 1

Diskusikan dengan membandingkan dua pamflet pertunjukan drama.

Perhatikanlah kedua pamflet tersebut dengan baik! Dalam kelompok yang terdiri atas 4-5 siswa, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.

3. Pamflet juga harus mewakili tema cerita dari naskah drama yang akan dipertunjukkan.

Untuk menuangkan tema dalam pamflet, pembuat pamflet bisa menggambarkan tema tersebut dalam bentuk apa saja?

Jawaban: Pamflet harus mewakili tema cerita yang disampaikan dalam pertunjukan drama.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Kelas XI Bab 5 Kurikulum Merdeka, Analisis Pamflet No. 1-2

  

Pembuat pamflet bisa menggambarkan tema melalui beberapa bentuk, seperti:

- Mengambil salah satu alur cerita

- Bentuk tulisan dengan mengutip salah satu kalimat dalam pertunjukan

- Memilih warna yang mewakili cerita

4. Kalau dibandingkan, pamflet mana yang lebih menarik: pamflet A atau pamflet B? Berikan alasan dan bukti yang mendukung.

Jawaban: Kedua pamflet tersebut sama-sama menarik.

Pada pamflet A, terlihat gambar yang menunjukkan gambaran cerita yang akan ditampilkan.

Namun, tulisan pada pamflet tersebut agak susah dibaca karena warnanya yang kurang kontras.

Nah, pada pamflet B semua tulisan mudah dibaca sehingga pembaca dapat mencerna informasi dengan jelas.

Gambar yang ditampilkan bukan dalam bentuk foto melainkan ilustrasi.

Akan tetapi, gambar tersebut mewakili pertunjukkan yang akan dipentaskan oleh penyelenggara.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Kelas XI Bab 5 Kurikulum Merdeka, Drama 'Cinta Itu' dan 'Wabah' No. 6-7

Nah, itulah pembahasan soal seputar analisis pamflet dalam materi "Mengenal Keberagaman Indonesia lewat Pertunjukan Drama" untuk nomor 3 dan 4.