adjar.id - Kali ini kita akan belajar tentang cara mengubah kalimat aktif menjadi pasif dalam bahasa Indonesia, Adjarian.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kalimat aktif adalah kalimat yang subjeknya melakukan perbuatan dalam predikat verbalnya.
Sedangkan kalimat pasif adalah kalimat yang subjeknya merupakan tujuan dari perbuatan dalam predikat verbalnya.
Sederhananya, kalimat aktif adalah jenis kalimat yang predikatnya melakukan pekerjaan.
Sementara kalimat pasif ialah kalimat yang predikatnya dikenai pekerjaan.
Predikat pada kalimat aktif biasanya menggunakan kata kerja dengan awalan me(N)- atau ber-.
Sedangkan kata kerja pada predikat kalimat pasif biasanya ditandai dengan awalan di- atau ter-.
Nah, kalimat aktif dapat diubah menjadi kalimat pasif, Adjarian.
Berikut kaidah dalam mengubah kalimat aktif menjadi kalimat pasif dalam bahasa Indonesia.
Yuk, kita pelajari bersama!
"Kalimat aktif berarti predikatnya melakukan pekerjaan, sementara kalimat pasif berarti predikatnya dikenai pekerjaan."
Baca Juga: Kalimat Aktif: Pengertian, Jenis-Jenis, dan Contoh