5 Perbedaan Cacing dan Ulat #AkuBacaAkuTahu

By Jestica Anna, Kamis, 10 November 2022 | 19:00 WIB
Cacing dan ulat adalah dua hewan yang berbeda. (adjar.id/AJ)

adjar.id - Jika dilihat sekilas, cacing dan ulat memang mirip.

Kemiripan bentuk cacing dan ulat ini membuat banyak orang sulit untuk membedakannya.

Nah, apakah Adjarian sudah tahu perbedaan keduanya?

Cacing adalah hewan bilateral yang tubuhnya berbentuk seperti tabung silindris dan tidak punya anggota tubuh luar, seperti tangan atau kaki.

Sementara ulat adalah salah satu tahap perkembangbiakan serangga, seperti kupu-kupu dan ngengat.

Jika dilihat dengan lebih dekat, ukuran cacing lebih panjang dibanding dengan ulat.

Selain bentuk tubuh, ternyata akan ada beberapa perbedaan lain yang cukup mencolok antara keduanya, lo.

Kira-kira, apa lagi perbedaan cacing dan ulat, ya?

Perbedaan Cacing dan Ulat

1. Siklus Hidup

Perbedaan antara cacing dan ulat dapat dilihat dari siklus hidupnya, Adjarian.

Baca Juga: Apa Makanan Cacing?

Cacing dapat bertahan hidup selama satu setengah hingga dua tahun lamanya.

Sementara itu, ulat adalah salah satu tahap perkembangan kupu-kupu, bukan jenis hewan yang dapat bertahan hidup lama.

Pada tahap perkembangbiakan selanjutnya, ulat akan berubah menjadi kepompong sebelum akhirnya berubah menjadi kupu-kupu.

2. Cara Bergerak

Perbedaan antara cacing dan ulat juga dapat dilihat dari cara bergeraknya.

Cacing bergerak dengan bantuan otot panjang atau dengan cara melingkar pada tubuhnya.

Berbeda dengan cacing, ulat bergerak menggunakan lima atau enam pasang kaki yang ada di tubuhnya.

3. Indra Penglihatan

Adjarian, cacing tidak memiliki mata, lo.

Yap! Cacing hanya dapat merasakan kehadiran cahaya saja, tetapi tidak bisa melihatnya.

Nah, kalau ulat memiliki enam pasang mata sederhana atau biasa disebut dengan ocelli.

Baca Juga: Alat Pengeluaran pada Hewan Amfibi, Burung, Cacing, Ikan, Reptil, dan Serangga

Ocelli membantu ulat melihat dan merasakan perubahan cahaya, meskipun tidak dapat membentuk bayangan.

4. Alat Kunyah

Hal-hal kecil seperti mulut dan alat kunyah antara cacing dan ulat pun berbeda, Adjarian.

Cacing memiliki gigi kecil dan rahang, tetapi sangat sederhana.

Sementara itu, ulat memiliki alat kunyah yang cukup kuat. Alat kunyah ulat berfungsi untuk mengunyah dan memotong daun.

5. Habitat

Ada yang tahu habitat cacing?

Yap! Sebagian besar cacing hidup di dalam tanah, sebagian lainnya hidup sebagai parasit di dalam tubuh hewan dan manusia.

Tak hanya itu saja, beberapa jenis cacing juga ditemukan di laut.

Nah, kalau ulat hidup di sekitar tumbuhan, karena dekat dengan sumber makanannya, yaitu daun.

Itu tadi perbedaan antara cacing dan ulat, Adjarian.

Baca Juga: Mengapa Ulat Bulu Bisa Menyebabkan Rasa Gatal?

  

#AkuBacaAkuTahu

Coba Jawab!
Berapa lama siklus hidup cacing?
Petunjuk: Cek halaman 2.

Simak video berikut, yuk!