Langkah-Langkah Penulisan Artikel Ilmiah Populer, Materi Bahasa Indonesia Kelas VIII

By Jestica Anna, Kamis, 10 November 2022 | 09:30 WIB
Terdapat beberapa langkah penulisan artikel ilmiah populer. (Pexels)

adjar.id - Ada beberapa tahap yang harus dilakukan dalam penulisan artikel ilmiah populer.

Apakah Adjarian sudah tahu apa saja tahap penulisan teks artikel ilmiah populer?

Materi tahap penulisan artikel ilmiah populer ini dipelajari pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas VIII.

Kita bisa menyimaknya di dalam buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VIII, halaman 96-97.

Artikel ilmiah populer adalah sebuah karya tulis yang berisi ilmu pengetahuan dan disusun menggunakan bahasa yang populer.

Tujuan penulisan artikel ilmiah populer adalah menyebarkan pengetahuan kepada khalayak luas. Sehingga, beberapa langkah perlu dilalui untuk menghasilkan karya ilmiah yang baik.

Berikut langkah-langkah dalam penulisan artikel ilmiah populer.

"Artikel ilmiah populer adalah karya ilmiah yang berisi ilmu pengetahuan dan disampiakan dengan bahasa populer."

Langkah Penulisan Artikel Ilmiah Populer

1. Menentukan Topik Artikel Ilmiah Populer

Langkah pertama penulisan artikel ilmiah populer tentu saja menentukan topik yang ingin diangkat.

Baca Juga: Apa Saja Cara yang Digunakan untuk Mengumpulkan Data Artikel Ilmiah Populer?