Bentuk Persaingan dalam Interaksi Sosial
Terdapat beberapa bentuk persaingan yang terjadi dalam interaksi sosial, di antaranya:
1. Persaingan di Bidang Ekonomi
Dilihat dari persaingan di bidang ekonomi, persaingan muncul karena terbatasnya penawaran dibandingkan dengan permintaan.
Persaingan adalah salah satu cara untuk memilih produsen-produsen yang baik.
Bagi masyarakat, sebagai keseluruhan persaingan ini membawa keuntungan.
Hal ini karena produsen-produsen yang terbaik memenangkan persaingan dengan produksi barang yang bagus dan harga yang rendah.
2. Persaingan untuk Mencapai Suatu Kedudukan
Dalam diri seseorang ataupun kelompok manusia terdapat keinginan-keinginan yang diakui sebagai seseorang atau kelompok yang memiliki kedudukan tersebut.
Keinginan tersebut bisa terarah pada suatu persamaan derajat, kedudukan, dan peranan dengan pihak lain atau lebih tinggi dari itu.
“Persaingan terdiri dari berbagai bentuk, salah satunya persaingan di bidang ekonomi yang dilakukan oleh para produsen.”