Contoh Artefak sebagai Hasil Data dari Ilmu Antropologi, Materi Antropologi Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Senin, 31 Oktober 2022 | 11:00 WIB
Kapal termasuk alat transportasi yang menjadi contoh artefak. (pexels/Sang Adjie)

Dalam zaman purba dahulu, manusia menggunakan sampan sebagai alat transportasi di sungai atau laut.

Pada pergantian masa, manusia menggunakan kuda, lembu, dan unta yang dimodifikasi dengan kerta karena masyarakat mengenal roda dan gerobak.

Saat masa revolusi industri, ditemukannya mesin uap membuat masyarakat mulai mengenai adanya mesin.

6. Patung dan Relief

Patung merupakan bentuk seni pahat yang sudah ada sejak zaman prasejarah yang digunakan untk disembah sebagai ras syukur dan penghormatan.

Sementara relief merupakan suatu seni pahat yang dibuat manusia untuk menggambarkan suatu kehidupan tokoh, seperti raja, pedagang, pemuka agama, atau bentuk lainnya.

Relief merupakan dokumentasi visual kehidupan masa lampau sekaligus menjadi bukti bagaimana kebudayaan suatu entitas masyarakat berkembang saat itu.

“Relief yang ada di Indonesia, salah satunya adalah reflief candi Borobudur yang menggambarkan tentang kehidupan sang Buddha dengan ajarannya.”

7. Prasasti

Prasasti adalah dokumen yang bersifat tertulis dan diukir di atas batu ataupun logam dengan tulisan kuno.

Kegunaan prasasti adalah untuk memperingati bagaimana suatu peristiwa terjadi atau monumen peringatan tentang hari-hari besar.

Baca Juga: Cabang-Cabang Ilmu Antropologi, Materi Antropologi Kelas 11 Kurikulum Merdeka

O iya, prasasti juga memuat pengaturan-pengaturan kaidah sosial yang ada pada saat itu dan mengantuk kutukan jika dilanggar.

Prasasti bisa berisi tentang pujian dimana ditulis seperti puisi yang ditunjukan untuk sang Ilahi atau untuk raja yang berkuasa saat itu.

Nah, itulah Adjarian, beberapa contoh artefak sebagai hasil dari ilmu antrologi, salah satunya pakian.

Coba Jawab!

Apa yang dimaksud dengan artefak?

Petunjuk: Cek halaman 1.